Informasi Terpercaya Masa Kini

TikTok, Tokopedia, dan ShopTokopedia Perkuat Kolaborasi Dorong Ekonomi Digital

0 12

KONTAN.CO.ID – JAKARTA. TikTok, Tokopedia, dan ShopTokopedia semakin menguatkan sinergi untuk menghadirkan dampak positif yang lebih luas bagi masyarakat Indonesia serta mendorong pertumbuhan ekonomi digital melalui inovasi di era discovery e-commerce.

Sebagai platform video pendek terdepan, TikTok berhasil menarik 125 juta pengguna aktif bulanan di Indonesia.

Baca Juga: Ada 12.12, Transaksi Tokopedia dan ShopTokopedia Naik 50 Kali Dibanding Hari Biasa

Pengguna tidak hanya menikmati hiburan, tetapi juga mendapatkan inspirasi untuk pembelian produk melalui konten video kreator, mulai dari unboxing, tutorial, hingga siaran langsung interaktif.

Anggini Setiawan, Communications Director TikTok Indonesia, menyebut kekuatan penemuan TikTok berbasis sistem rekomendasi terpersonalisasi memungkinkan pengguna menemukan produk yang sesuai kebutuhan.

“Masyarakat dapat terinspirasi oleh beragam konten autentik yang mendukung produk lokal dari jutaan penjual di Tokopedia dan ShopTokopedia,” ungkapnya dalam acara Year End Media Gathering di Jakarta, Senin (23/12).

Per Desember 2023, lebih dari 8 juta kreator telah memperoleh penghasilan dari TikTok, dengan 60% konten promosi mendukung produk lokal di ShopTokopedia.

Baca Juga: Trump Bakal Selamatkan TikTok, Abaikan Ancaman Keamanan Nasional?

TikTok juga meluncurkan program pemberdayaan, seperti #MajuBarengTikTok dan Jalin Nusantara, untuk memberdayakan komunitas pengguna, termasuk UMKM.

Menurut Aditia Grasio Nelwan, Head of Communications of Tokopedia and TikTok E-commerce, pelaku usaha yang memanfaatkan fitur siaran langsung di TikTok mengalami peningkatan penjualan hingga tujuh kali lipat di ShopTokopedia.

Era discovery e-commerce ini tidak hanya menguntungkan pelaku usaha tetapi juga melahirkan profesi kreator konten afiliasi.

Untuk mendukung kreator, Tokopedia dan ShopTokopedia telah meluncurkan program Creators Lab sejak 2024.

Program ini telah melatih ratusan kreator, termasuk dari komunitas difabel, menghasilkan dampak nyata bagi pelaku usaha.

Baca Juga: Cara Top Up Koin TikTok dengan Bayar Pakai Pulsa hingga E-Wallet

Misalnya, kolaborasi kreator di bawah Creators Lab meningkatkan transaksi penjual di Pasar Tanah Abang hingga 9,5 kali lipat.

Sementara itu, Youth Affiliate Program memberikan pelatihan kepada generasi muda di berbagai universitas untuk menjadi kreator ulung.

Program ini berhasil meningkatkan jumlah UMKM yang terhubung dengan kreator afiliasi hingga 45%.

Leave a comment