10 Perilaku Pasangan yang Merendahkan Anda dan Hubungan, Jangan Ditoleransi

Anda sering terluka atau mempertanyakan harga diri. Berikut perilaku pasangan yang menjadi sinyal Anda harus bersikap tegas dalam hubungan.

TEMPO.CO, Jakarta - Hubungan dibangun atas dasar kepercayaan. Namun ada batas yang bisa ditoleransi. Jika Anda selalu merasa terluka, tak dihargai, atau dimanipulasi, waktunya untuk menunjukkan kekuasaan.

Cinta sejati tak akan membiarkan Anda merasa kecewa atau mempertanyakan harga diri. Berikut perilaku pasangan yang menjadi sinyal Anda harus bersikap tegas atau tinggalkan saja dia, dilansir dari Bolde.

Sering merendahkan

Sesekali menggoda atau bercanda tak masalah namun berbeda dari melukai dan selalu mengkritik. Pasangan harus membuat bahagia, bukan sebaliknya.

Menjauhkan dari teman

Taktik mengisolasi ini adalah salah satu tanda pelecehan, menurut Healthline. Mengendalikan pasangan sering berujung memutus Anda dari sistem pendukung seperti teman dan keluarga.

Tak ada dukungan emosional

Anda merasa kesepian dalam hubungan meski pasangan ada di sisi. Tak mudah membuatnya terbuka dan membagi perasaan. Percakapan pun terasa garing.

Tak menghormati batasan

Hubungan sehat butuh batasan. Jika pasangan terus menekan dan mengabaikan, itu bukan cinta tapi mengendalikan. Mungkin ia suka memeriksa ponsel Anda tanpa izin, selalu ingin tahu ke mana Anda pergi, atau memaksa Anda melakukan sesuatu yang tak ingin dilakukan.

Mendiamkan

Menolak berkomunikasi menunjukkan adanya manipulasi emosional. Anda berhak atas komunikasi terbuka, bukan tingkah seperti anak kecil.

Anda selalu salah

Pasangan tak pernah bertanggung jawab atas tindakannya atau meminta maaf dengan tulus. Anda selalu menjadi pihak yang disalahkan.

Membandingkan dengan orang lain secara negatif

Ia membandingkan Anda dengan mantannya atau orang lain dengan maksud membuat Anda merasa inferior atau tersiksa secara emosional.

Hanya omong kosong

Pasangan membuat janji tapi tak ditepati dan membuat rencana besar yang tak jelas realisasinya.

Bikin tertekan

Secara fisik atau emosional, jika pasangan membuat takut maka itu tak bisa diterima. Anda berhak merasa aman dan nyaman dalam hubungan. Mungkin temperamennya buruk, kemarahannya gampang meledak bahkan mengenai hal-hal sepele, dan berperilaku mengintimidasi.

Cemburu buta

Sedikit cemburu wajar, tapi tidak dengan sikap posesif. Pasangan memantau media sosial dan curiga pada teman Anda. Kecemburuan adalah "kepedulian samaran" dari mengendalikan. Anda punya kebebasan dan boleh berhubungan dengan dunia luar tanpa terus dipantau.

Pilihan Editor: 5 Konflik Umum dalam Pernikahan yang Bisa Berbahaya bila Didiamkan

Apa Reaksi Anda ?

like

dislike

love

funny

angry

sad

wow