WhatsApp Luncurkan Fitur Transkrip Bagi Pengguna Android, Ini Rinciannya

WhatsApp segera memperkenalkan fitur transkripsi pesan suara ke platform Android setelah sebelumnya hadir di iOS selama setahun.

WhatsApp Luncurkan Fitur Transkrip Bagi Pengguna Android, Ini Rinciannya

TEMPO.CO, Jakarta - Setelah satu tahun tersedia di platform iOS, WhatsApp segera meluncurkan fitur transkrip pesan suara untuk pengguna Android. Fitur ini, yang sudah ada di iOS sejak Mei 2023, memungkinkan pengguna untuk mengubah pesan suara menjadi teks, memungkinkan mereka untuk membaca pesan tanpa perlu memutar suaranya terlebih dahulu.

Dikutip dari India Today, fitur WhatsApp ini akan sangat berguna bagi pengguna yang sibuk atau berada dalam lingkungan yang bising, di mana mereka tidak dapat mendengarkan pesan suara. Kehadiran fitur ini setelah menemukan baris kode dalam WhatsApp Beta versi 2.24.7.7. Kode tersebut mengindikasikan bahwa pengguna harus mengunduh sekitar 150 MB data untuk mengaktifkan fitur tersebut.

Baris kode tersebut juga menegaskan bahwa fitur Voice Message Transcripts akan menggunakan pengenalan ucapan, sehingga sejalan dengan versi iOS. Pengguna perlu mengaktifkan fitur transkrip suara melalui menu "Settings" > "Chats" serta mengaktifkan asisten pribadi Siri dengan perintah suara "Hey Siri".

Kedepannya, Siri akan mendengarkan pesan suara yang diterima dan mengonversinya menjadi teks tertulis. Transkrip ini menggunakan enkripsi ujung ke ujung (end to end encryption/E2EE), sehingga terlindungi dari pihak ketiga yang tidak diinginkan. Namun, hasil transkripsi pesan suara ini mungkin tidak selalu akurat, terutama ketika ada kebisingan latar belakang.

Selain itu, transkripsi WhatsApp tidak mendukung semua bahasa dan dilakukan secara otomatis jika durasi pesan suara kurang dari dua menit. Pengguna harus meminta transkripsi secara manual jika pesan melebihi durasi tersebut.

Saat ini belum ada informasi tentang tanggal rilis fitur baru WhatsApp ini untuk semua pengguna, dan belum jelas perbedaan antara transkripsi pesan suara WhatsApp di Android dan iOS. Tampilan WhatsApp di Android telah mengalami perubahan yang signifikan, menyerupai tampilan WhatsApp di perangkat iOS atau iPhone, khususnya dalam tata letak bar menu utamanya. Perbedaan antara versi baru dan lama dari tampilan WhatsApp Android dapat dilihat lebih lanjut pada gambar di bawah ini.

Dari gambar tersebut, terlihat bahwa perubahan tampilan mengakibatkan bar menu utama pada aplikasi WhatsApp, yang meliputi menu "Chat", "Status", "Communities", dan "Calls", menjadi terletak di bawah kolom daftar obrolan. Sebelum perubahan ini, bar menu utama pada WhatsApp Android biasanya berada di atas kolom daftar obrolan.

Dengan adanya perubahan ini, tampilan WhatsApp Android menjadi serupa dengan tampilan WhatsApp iPhone, di mana bar menu utama berada di bawah daftar obrolan.

Perubahan ini pada tampilan WhatsApp di perangkat Android sebenarnya tidak terjadi baru-baru ini. Perubahan ini mulai digulirkan sejak sekitar pertengahan tahun lalu. Perubahan ini terjadi karena adanya pembaruan aplikasi. Meskipun perubahan ini telah berlangsung cukup lama, pengguna di Indonesia baru-baru ini tampaknya mulai menerima pembaruan aplikasi WhatsApp yang membawa tampilan terbaru tersebut.

TRANSKRIPTOR | THE HINDUBUSINESSLINE

Pilihan editor: Cara Mengirim Foto dan Video Kualitas HD di WhatsApp

Apa Reaksi Anda ?

like

dislike

love

funny

angry

sad

wow