Trik Membersihkan Ubin Kamar Mandi agar Selalu Tampak Berkilau, Modal Sebungkus Bahan Warung Ini

Cara membersihkan ubin kamar mandi di rumah agar jadi lebih berkilau dan nyaman digunakan setiap harinya.

Trik Membersihkan Ubin Kamar Mandi agar Selalu Tampak Berkilau, Modal Sebungkus Bahan Warung Ini

SajianSedap.com - Membuat kamar mandi bersih adalah langkah penting untuk menciptakan kenyamanan saat menggunakannya.

Kamar mandi yang bersih tidak hanya membuat dipandang baik dan bersih, tetapi juga menciptakan kenyamanan bagi siapa pun yang menggunakannya.

Utamanya bagian ubin kamar mandi baik lantai maupun dinding yang mudah sekali kotor karena air, sabun, hingga urine.

Ubin yang tidak rutin dibersihkan dapat menumpuk noda dan kerak seiring waktu.

Dan ubin yang kotor tentu tak nyaman digunakan, belum lagi akan menjadi licin yang membahayakan.

Padahal membersihkan ubin kamar mandi cukuplah mudah dilakukan.

Dengan beberapa trik sederhana juga dapat membuat ubin tampak selalu berkilau.

Berikut ini ada cara membersihkan ubin kamar mandi agar bersih dari noda membandel dan jadi berkilau.

Yuk lihat berikut!

Cara Membersihkan Ubin Kamar Mandi

Ada cara yang benar-benar praktis tanpa harus menyikat-nyikat seluruh permukaan ubin di kamar mandi untuk membuatnya bersih berkilau.

Cukup gunakan bahan pembersih berupa citric acid (asam sitrat) alias sitrun.

Baca Juga: Manfaat Menggosok Lantai Kamar Mandi dengan Belimbing Wuluh, Jangan Kaget Kalau Mendadak Lama Berada di Toilet  

Dilansir beberapa sumber, citric acid mampu menyingkirkan noda kuning, kerak, hingga noda kehitaman seperti lumut di permukaan keramik kamar mandi.

Citric acid merupakan asam organik lemah yang ditemukan pada daun dan buah tumbuhan genus Citrus (jeruk-jerukan).

Senyawa ini merupakan bahan pengawet yang baik dan alami untuk penambah rasa masam pada makanan dan minuman ringan sekaligus sebagai zat pembersih yang ramah lingkungan.

Ketika menggunakan citric acid, kamu tidak perlu menyikat-nyikat lantai kamar mandi dengan sikat kamar mandi dan pembersih lantai.

Cara menggunakannya, beli beberapa buah citric acid untuk membersihkan kamar mandi. Citric acid bisa ditemukan di toko bangunan, bahkan warung. Apabila tidak menemukannya, beli saja secara online.

Pastikan permukaan ubin kamar mandi basah agar citric acid bisa bekerja sempurna.

Setelah mendapatkan citric acid yang diperlukan, cukup tebarkan butiran bubuknya ke semua permukaan ubin kamar mandi yang kotor.

Tebarkan butiran citric acid secukupnya. Setelah ditebarkan, biarkan selama satu jam agar senyawa kimia citric acid bekerja untuk menghilangkan noda.

Setelah selesai, permukaan lantai kamar mandi yang tadinya kotor bisa menjadi bersih sempurna.

Siram atau bilas permukaan lantai yang baru dibersihkan dengan citric acid untuk menyingkirkan sisa-sisa citric acid yang masih menempel.

Untuk lebih menyakinkan terbebas dari kuman dan bakteri, kamu bisa menyikat kembali ubin kamar mandi dengan cairan pembersih kamar mandi dari berbagai merek.

Baca Juga: 4 Cara Mencegah Lantai Kamar Mandi Licin Selain Disikat Cuma Bermodal Bahan yang Ada di Rumah  

Tips untuk ubin kamar mandi selalu berkilauan

Untuk kilau yang tahan lama pada ubin kamar mandi, Anda dapat menggunakan trik perdagangan rumah tangga.

Caranya semprotkan semir furnitur atau minyak lemon ke permukaan dan gosok menggunakan kain mikrofiber yang lembut.

Saat semir furnitur benar-benar digosok, ubin yang berkilau tetap ada.

Hindari menggunakan semir furnitur atau minyak lemon di lantai kamar mandi dan bak mandi, karena permukaan ini menjadi sangat licin karena aplikasinya.

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul Cara Instan Membersihkan Lantai Kamar Mandi dengan Citric Acid

Baca Juga: Cara Mengatasi Lantai Kamar Mandi yang Licin Terus, Solusinya Cukup dengan Taburkan 1 Bahan Kue ini

Apa Reaksi Anda ?

like

dislike

love

funny

angry

sad

wow