Shayne Pattynama Nongol Indonesia Semakin Kuat Lawan Irak,STY Siapkan Gaya Main Beda di Piala Asia

- Kekuatan Timnas Indonesia dipastikan semakin kuat usai kedatangan amunisi baru menjelang pertandingan pertama Grup D menghadapi Irak. Skuad Garuda baru saja kedatangan pemain baru di posisi lini pertahanan yakni Shayne Pattynama. Shayne Pattynama sebelumnya sempat menghilang dari agenda pemusatan latihan atau training camp (TC) Timnas Indonesia untuk pergi menemui sang ibunda yang terbaring sakit. Kabar kedatangan Shayne...

Shayne Pattynama Nongol Indonesia Semakin Kuat Lawan Irak,STY Siapkan Gaya Main Beda di Piala Asia

TRIBUNJAKARTA.COM - Kekuatan Timnas Indonesia dipastikan semakin kuat usai kedatangan amunisi baru menjelang pertandingan pertama Grup D menghadapi Irak.

Skuad Garuda baru saja kedatangan pemain baru di posisi lini pertahanan yakni Shayne Pattynama.

Shayne Pattynama sebelumnya sempat menghilang dari agenda pemusatan latihan atau training camp (TC) Timnas Indonesia untuk pergi menemui sang ibunda yang terbaring sakit.

Kabar kedatangan Shayne Pattynama turut dikonfirmasi langsung asisten pelatih Timnas Indonesia, Nova Arianto.

Adapun Shayne Pattynama telah tiba di Doha, Qatar, ada Senin (15/1/2024) dini hari waktu setempat.

Bek kiri berusia 25 tahun itu dijemput oleh perwakilan Kedutaan Besar RI (KBRI) Doha, Ali Murtado.

Kabar kedatangan Shayne Pattynama itu diungkapkan oleh Ali Murtado melalui Instagram pribadinya, @alimurtado_id.

"Akhirnya yang ditunggu-tunggu datang juga."

"Selamat datang di Doha, Shayne Pattynama."

"Seorang pemain berbakat yang rendah hati."

"Sangat bangga akhirnya Anda bergabung dengan tim," ujar Ali Murtado, Senin (15/1/2025).

Hadirnya Shayne Pattynama ini tentu akan menambah kekuatan Timnas Indonesia untuk berlaga di Piala Asia 2023.

Sebelumnya, pemain Viking FK itu absen saat Timnas Indonesia sedang melakoni pemusatan latihan (TC) di Turki pada Desember 2023.

Shayne meminta Izin pulang ke Belanda, karena harus menjenguk sang ibunda yang jatuh sakit.

Selama absen, Shayne Pattynama telah melewatkan tiga ujicoba Timnas Indonesia menjelang Piala Asia 2023.

Selain itu, kedatangan Shayne Pattynama juga telah dikonfirmasi oleh Asisten pelatih Timnas Indonesia, Nova Arianto.

"ya, dia (Shayne Pattynama) sudah datang," ujar Nova Arianto

Kemudian, asisten Shin Tae-yong itu mengungkapkan soal kans tampil di laga Timnas Indonesia vs Irak malam nanti.

Nova Arianto tak menutup kemungkinan jika Shayne bakal diturunkan.

Meski tampil dari bangku cadangan.

Namun, Nova Arianto belum dapat mamastikan apakah Shin Tae-yong bakal menurunkan Shayne di laga nanti atau tidak.

"Kita lihat saja nanti kondisinya bagaimana," ujar Nova Arianto.

"Tapi kemungkinan masih belum bisa dimainkan."

"Tapi nanti kita lihat dulu kondisinya," ungkap Nova.

Shin Tae-yong Siapkan Cara Main Berbeda

Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong tak terlalu memusingkan pertemuan sebelumnya kontra Irak.

Menurut Shin Tae-yong, kala itu timnya tampil dengan kondisi yang tak maksimal.

“Sebelumnya kami bermain melawan Irak di negara mereka. Kami memiliki kondisi yang sangat buruk, tahukah anda di negara kami Indonesia, kami mengadakan Piala Dunia U-17, semua jadwal sulit bagi kami,” kata Shin Tae-yong dalam sesi pre match conference kontra Irak, Minggu (14/1/2024).

"Kemudian kami juga menempuh perjalanan jauh dan kami tidak punya waktu untuk untuk persiapan melawan Irak tapi kami tetap menerima kekalahan besar dari Irak,” sambungnya.

Akan tetapi untuk pertandingan kali ini, Shin Tae-yong terlihat lebih percaya diri.

Terlebih ia telah memberikan latihan lebih intens kepada Marc Klok dkk.

Pelatih asal Korea Selatan tersebut bahkan menjanjikan permainan berbeda dengan hasil yang juga tentunya berbeda dari laga sebelumnya.

“Sekarang kami sudah persiapkan jauh-jauh hari, kali ini kami bisa menunjukkan performa yang berbeda. Saya tidak mengatakan tentang hasil pastinya tetapi bisa dibandingkan dengan hasil yang terakhir melawan Irak,” ujar pelatih berusia 53 tahun tersebut.

“Intinya kami tidak takut dengan Irak. Kami akan memainkan apa yang bisa kami lakukan, dan kami dapat menunjukkan kekuatan kami besok,” pungkasnya.

Prediksi Susunan Pemain Timnas Indonesia

Posisi Ernando Ari di bawah mistar gawang, Jordi Amat, Elkan Baggott, dan Rizky Ridho bakal menjadi tembok pertahanan Garuda.

Posisi tersebut sulit digantikan dengan materi pemain pelapis yang ada saat ini. Sebagai opsi, Justin Hubner bisa bermain lebih turun karena peran versatillenya.

Justin Hubner bisa bermain di dua posisi, baik sebagai bek tengah maupun gelandang bertahan.

Pemain Wolves U-21 punya visi bermain yang baik untuk menunjang permainan yang diinginkan Shin Tae-yong dengan serangan balik.

Pada saat melawan Libya leg pertama, Hubner dimainkan di babak kedua. Dia melakukan blunder yang menyebabkan gol ke gawang Timnas Indonesia.

Namun di balik itu, beberapa umpan progresinya mampu mengeliminasi garis pertahanan Libya.

Di sisi kanan ada banyak opsi, sang kapten Asnawi Mangkualam dalam kondisi fit dan dibawa Shin Tae-yong saat konferensi pers.

Mantan pemain PSM Makassar itu sudah hampir pasti mengisi line-up, namun tergantung keputusan sang juru taktik apakah itu bagian dari strategi.

Selain Asnawi, Shin Tae-yong masih memiliki Sandy Walsh dan Yakob Sayuri.

Jika memilih pemain dengan tipe menyerang dan memiliki kecepatan, STY dihadapkan dengan pilihan yang menyulitkan karena Yacob dalam pertandingan uji coba tampil mengesankan.

Opsi lainnya di posisi tersebut adalah Witan Sulaeman, namun dalam beberapa kesempatan kontrol dari pemain Bhayangkara itu masih ada masalah.

Menariknya, di gelaran Piala Asia 2023 ini Shin Tae-yong banyak memanggil penyerang dan tentunya bisa bermain di banyak posisi sesuai keinginannya.

Ada Egy, Dendy, Dimas, Ramadhan Sananta, Hokky Caraka, Marselino dan Rafael Struick yang bisa menghiasi lini serang Garuda.

"Karakter sepak bola modern adalah menyerang. Kami berusaha mengikuti itu. Kami tidak hanya fokus bertahan, tapi juga berusaha mengembangkan pola permainan baru bagi Indonesia," ucap Shin Tae-yong dalam konfernsi pers kemarin, Minggu (14/1/2024).

Witan Sulaeman, Yakob Sayuri, dan Marselino Ferdinan yang bermain di belakang striker.

Pertandingan Timnas Indonesia vs Irak malam ini akan berlangsung di Ahmed bin Ali Stadium pada pukul 21.30 WIB.

Starting XI vs Irak

Ernando Ari, Jordi Amat, Elkan Baggott, Rizky Ridho, Pratama Arhan, Asnawi Mangkualam, Justin Hubner, Ivar Jenner, Marselino Ferdinan, Witan Sulaeman, Yakob Sayuri.

Baca artikel menarik lainnya TribunJakarta.com di Google News

Apa Reaksi Anda ?

like

dislike

love

funny

angry

sad

wow