Serang Wilayah Ukraina, Pesawat Tempur Rusia Ditembak Jatuh

Rusia menyerang wilayah Ukraina, tetapi Ukraina juga menembak jatuh sebuah pesawat tempur Su-25 milik Rusia.

Serang Wilayah Ukraina, Pesawat Tempur Rusia Ditembak Jatuh

KYIV, KOMPAS.com - Rusia menyerang wilayah Kharkiv dan Dnipro di Ukraina serta kota pelabuhan Laut Hitam Odesa. Akibat serangan menyebabkan dua warga sipil tewas.

Serangan Rusia juga membakar pabrik makanan dan merusak infrastruktur, rumah, serta bangunan komersial lainnya pada Sabtu (4/5/2024).

Menurut Presiden Ukraina Volodymyr Zelensky, Rusia telah menggunakan delapan rudal dari berbagai jenis dan hampir 70 bom udara berpemandu terhadap komunitas dan posisi garis depan pada siang hari.

Baca juga: Rusia Serang Jalur Kereta Api Ukraina, Ini Tujuannya

Hal itu dilakukan usai angkatan udara Ukraina menjatuhkan 13 drone Shahed yang menargetkan wilayah Kharkiv dan Dnipro semalam.

Zelensky mengatakan Moskwa tidak menginginkan perdamaian. "Rusia hanya bisa dipaksa untuk meninggalkan Ukraina," katanya dalam pidato video malamnya.

"KTT perdamaian dunia yang diadakan di Swiss pada bulan Juni, tanpa Rusia harus berhasil," imbuh dia, dikutip dari Reuters pada Minggu (5/5/2024).

Namun, Zelensky menyatakan bahwa brigade mekanik ke-110 Ukraina menembak jatuh sebuah pesawat tempur Su-25 milik Rusia di wilayah timur Donetsk, satu dari empat wilayah di Ukraina yang menurut Moskwa telah dianeksasi.

Menteri Pertahanan Rusia Sergei Shoigu mengatakan pada hari Jumat bahwa Moskwa telah menguasai 547 km persegi wilayah tersebut tahun ini.

Baca juga: Presiden Ukraina Kecam Risiko Nuklir Rusia karena Mengancam Bencana Radiasi

Oleh Syniehubov, gubernur wilayah Kharkiv, dikatakan bahwa penembakan Rusia menewaskan seorang pria berusia 49 tahun di jalan dekat rumahnya di desa Slobozhanske.

Seorang wanita berusia 82 tahun tewas dan dua pria terluka dalam penembakan semalam di kota Kharkiv, tulisnya di aplikasi Telegram.

"Serangan rudal Rusia membakar sebuah tempat usaha di kawasan industri kota Kharkiv, melukai enam karyawan," tutur dia. Jaksa setempat mengidentifikasinya sebagai pabrik makanan.

Di wilayah selatan, Gubernur Odesa Oleh Kiper mengatakan tiga orang terluka di kota itu akibat serangan rudal.

Reuters tidak dapat segera memverifikasi laporan korban jiwa dan kerusakan.

Seorang komandan angkatan udara mengatakan pertahanan udara berhasil menjatuhkan 13 drone yang menyerang dalam semalam.

Namun Syniehubov mengatakan puing-puing yang berjatuhan melukai empat orang dan memicu kebakaran di sebuah gedung perkantoran.

Di kawasan industri Dnipropetrovsk, penembakan melukai seorang wanita berusia 57 tahun dan merusak infrastruktur di Nikopol, dekat pembangkit listrik tenaga nuklir Zaporizhzhia yang dikuasai Rusia.

Baca juga: Fasilitas Energi di Rusia Barat Terbakar Usai Diserang Drone Ukraina

Sementara dua orang terluka dalam serangan lain semalam, kata gubernur regional Serhiy Lysak.

Apa Reaksi Anda ?

like

dislike

love

funny

angry

sad

wow