Sejak 20 Tahun Yang Lalu Dunia Benar-benar Berubah Usai Mark Zuckerberg Mendirikan Facebook

Benar, sejak 20 tahun yang lalu dunia benar-benar berubah usai Mark Zuckerberg mendirikan Facebook. Hampir penduduk seluruh dunia menggunakannya.

Sejak 20 Tahun Yang Lalu Dunia Benar-benar Berubah Usai Mark Zuckerberg Mendirikan Facebook

Intisari-Online.com - Barangkali lebih dari setengah penduduk di muka bumi ini menggunakan Facebook.

Tapi bisa jadi kurang dari setengahnya tidak tahu sejarah media sosial yang benar-benar mengubah wajah dunia itu.

Benar, sejak 20 tahun yang lalu dunia benar-benar berubah usai Mark Zuckerberg mendirikan Facebook.

4 Februari 2004 Facebook didirikan oleh Mark di California, Amerika Serikat.

Ketika itu, Mark masih pemuda 23 tahun.

Dia adalah seorang mahasiswa Harvard.

Awalnya Facebook dibuat hanya untuk menghubungkan mahasiswa Harvard satu sama lain.

Pada hari pertama setelah peluncurannya, 1.000 orang telah mendaftar.

Tapi itu baru permulaan.

Sekarang Facebook menjadi salah satu raksasa perusahaan media sosial paling signifikan dalam sejarah, dengan lebih dari 2 miliar pengguna aktif bulanan.

Sebelum membuat Facebook, Mark membuat FaceMash.

Itu adalah sebuah situs web di mana para mahasiswa dapat memilih wanita Harvard secara acak.

FaceMash berumur pendek, tetapi populer.

Hal itu membuat Mark mempertimbangkan untuk membuat jejaring sosial di seluruh kampus.

Selama tahun keduanya, Zuckerberg membangun apa yang akan menjadi Facebook.

Ketika diluncurkan pada tanggal 4 Februari, dia dan teman sekamarnya terpaku pada layar mereka, menyaksikan sekitar 1.200-1.500 rekan siswa mereka mendaftar ke situs mereka dalam 24 jam pertama keberadaannya.

Dari sana, Facebook berkembang pesat.

Pendaftarnya juga datang dari kampus lain di wilayah Boston dan seluruh Ivy League pada musim semi itu.

Pada akhir tahun, situs tersebut memiliki 1 juta pengguna dan hal itu membuat investor Peter Thiel meliriknya.

Sehingga dia telah menginvestasikan 500.000 dolar.

Mark lalu meninggalkan Harvard untuk menjalankan Facebook dari kantor pusat barunya di California.

Dilansir The Guardian pada 27 Juli 2007, jejaring sosial itu menjadi Facebook.com pada Agustus 2005 setelah alamatnya dibeli seharga 200.000 dolar.

Sekolah menengah AS dapat mendaftar mulai September 2005, kemudian mulai menyebar ke seluruh dunia, mencapai universitas di Inggris pada bulan berikutnya.

Sejak September 2006, jaringan diperluas ke luar institusi pendidikan bagi siapa saja yang memiliki alamat email terdaftar.

Untuk bergabung dengan Facebook, hingga kini masih gratis.

Facebook mendapat untung melalui pendapatan iklan.

Dilansir ThoughtCo pada 2009, Facebook telah menjadi layanan jejaring sosial yang paling banyak digunakan di dunia, menurut sebuah laporan oleh situs analisis Compete.com.

Meta

Pada 2021 Facebook membuat gebrakan dengan melakukan rebranding besar-besaran.

Di acara Connect 2021, CEO Mark Zuckerberg memperkenalkan Meta sebagai nama baru Facebook.

Meta menyatukan aplikasi dan teknologi di bawah satu merek perusahaan baru.

Fokus Meta adalah menghidupkan metaverse dan membantu orang terhubung, menemukan komunitas, dan mengembangkan bisnis.

Metaverse akan terasa seperti campuran dari pengalaman sosial online saat ini, terkadang diperluas menjadi tiga dimensi atau diproyeksikan ke dunia fisik.

Seperti diketahui, kini Facebook telah mengakuisisi Instagram hingga Whatsapp.

Meski berubah nama, fitur Facebook masih sama.

Begitu juga dengan aplikasi jejaring sosial lainnya di bawah Facebook.  

Begitulah, sejak 20 tahun yang lalu dunia benar-benar berubah usai Mark Zuckerberg mendirikan Facebook.

Apa Reaksi Anda ?

like

dislike

love

funny

angry

sad

wow