Resep Kacang Bawang Renyah Pakai Santan yang Gurih dan Enak, Buat Camilan Lebaran Bun!

Kacang bawang menjadi salah satu camilan ringan yang sering ditemukan saat Hari Raya Idul Fitri. Berikut adalah resep kacang bawang renyah pakai santan.

Resep Kacang Bawang Renyah Pakai Santan yang Gurih dan Enak, Buat Camilan Lebaran Bun!

Setiap menyambut Hari Raya Idul Fitri, sebagian besar kaum Muslimin merayakannya dengan cara menyajikan berbagai jenis makanan, mulai dari camilan ringan seperti kue kering, hingga makanan berat seperti ketupat atau opor ayam.

Salah satu kue kering yang paling populer saat Lebaran adalah kue kacang bawang. Kue ini dikenal karena rasanya yang gurih dan enak.

Bunda yang ingin mencoba membuatnya sendiri di rumah juga tidak perlu khawatir karena proses dan bahan-bahan yang diperlukan sangat mudah.

3 Resep kacang bawang renyah pakai santan

Berikut adalah beberapa cara membuat kue kering kacang bawang pakai santan yang bisa Bunda ikuti:

1. Resep kacang bawang santan

Melansir dari laman detikcom, berikut adalah cara membuat kacang bawang sederhana menggunakan santan.

Bahan:

  • 1 kilogram kacang tanah kupas
  • 250 ml santan sedang
  • 5 siung bawang putih, parut
  • 2 sdm kaldu ayam/sapi bubuk
  • 1 sdm garam
  • Minyak goreng

Bahan pelengkap:

  • Bawang putih, iris tipis dan goreng

Cara membuat:

  1. Masak santan dengan bawang putih, kaldu bubuk dan garam hingga larut dan mendidih. Lalu, angkat.
  2. Rendam kacang tanah dalam campuran santan dan diamkan hingga santan dingin.
  3. Tiriskan kacang tanah hingga benar-benar kering.
  4. Panaskan minyak banyak di atas api sedang. Goreng kacang tanah secara bertahap sambil diaduk-aduk hingga kering dan agak kecokelatan.
  5. Tiriskan kacang tanah dan biarkan hingga dingin.
  6. Aduk dengan bawang putih goreng lalu kemas dalam wadah bertutup rapat.
Baca Juga : 9 Resep Sayur untuk Buka Puasa yang Lezat dan Mudah Dibuat

2. Resep kacang bawang santan daun jeruk

Bahan:

  • 500 ml santan kental
  • 2 sdm bawang putih, cincang halus
  • 1/4 sdm garam halus
  • 1.000 gram kacang tanah kupas
  • 250 gram ebi bubuk, sangrai
  • 3 lembar daun jeruk, iris tipis, panggang sebentar

Cara membuat:

  1. Masak santan bersama bawang dan garam sambil diaduk hingga mendidih. Angkat.
  2. Rendam kacang dalam larutan santan. Biarkan sambil diaduk sesekali hingga santan meresap dan dingin. 
  3. Panaskan oven dengan suhu 150 derajat celcius. Alasi loyang kue kering dengan kertas roti. 
  4. Tuang kacang ke dalam loyang. Panggang sampai permukaannya tidak basah. Turunkan suhu oven menjadi 100 derajat celcius. Aduk-aduk kacangnya lalu tutup ovennya kembali. Lakukan beberapa kali hingga kacang renyah. Total waktu pemanggangan sekitar 30 menit. Angkat.
  5. Apabila digoreng, gunakan api kecil agar kacang tidak gosong. Jangan lupa aduk sesekali agar kacang bawang matang merata.
  6. Campur kacang dengan ebi dan daun jeruk. Biarkan hingga dingin. Simpan dalam stoples bertutup. 

3. Resep kacang bawang santan daun kari

Bahan:

  • 1 kilogram kacang tanah kupas
  • 500 ml santan sedang
  • 3 siung bawang putih, parut
  • 2 sdm kaldu ayam
  • 10 lembar daun jeruk, iris halus
  • 10 lembar daun kari
  • 2 sdt garam
  • 10 siung bawang putih, iris tipis dan goreng
  • Minyak goreng

Cara membuat:

  1. Taruh kacang tanah dalam wadah.
  2. Tuangi santan, tambahkan bawang putih, kaldu, daun jeruk, daun kari, dan garam.
  3. Diamkan terendam bumbu minimal 30 menit. Angkat dan tiriskan hingga kering.
  4. Panaskan minyak banyak di atas api sedang. Goreng kacang sambil aduk-aduk hingga kering dan agak kecokelatan.
  5. Setelah itu, angkat, tiriskan, dan dinginkan. Tambahkan bawang putih goreng dan kemas dalam wadah tertutup rapat.

Nah, itulah beberapa resep kacang bawang renyah dan gurih yang diolah menggunakan santan. Selamat mencoba, ya, Bunda.

Pilihan Redaksi
  • 7 Resep Kue Tanpa Mixer dan Oven yang Anti Mahal dan Ribet, Disukai Anak-anak Bun!
  • Resep Bolu Kukus Mekar Tanpa Soda Kue yang Super Enak dan Lembut
  • Resep Milk Bun yang Viral di Thailand, Enak Bisa untuk Takjil Buka Puasa Bun!

Bagi Bunda yang mau sharing soal parenting dan bisa dapat banyak giveaway, yuk join komunitas HaiBunda Squad. Daftar dan klik di SINI. Gratis!

Apa Reaksi Anda ?

like

dislike

love

funny

angry

sad

wow