Reaksi Vincent Rompies Tak Terima Anaknya di-DO Buntut Bullying,Sekolah Dianggap Terburu-buru

- Reaksi Vincent Rompies tak terima anaknya, FL di-DO alias drop out dari sekolah buntut kasus bullying tercurah melalui pengacaranya. Keputusan sekolah itu dianggap Vincent Rompies terlalu terburu-buru dan dilakukan secara sepihak. Yakub Hasibuan selaku pengacara Vincent Rompies menceritakan seperti apa perasaan kecewa yang dirasakan kliennya. Sejak kasus bullying itu mencuat, pihak sekolah memang menyatakan sudah mengeluarkan...

SURYAMALANG.COM, - Reaksi Vincent Rompies tak terima anaknya, FL di-DO alias drop out dari sekolah buntut kasus bullying tercurah melalui pengacaranya. 

Keputusan sekolah itu dianggap Vincent Rompies terlalu terburu-buru dan dilakukan secara sepihak.

Yakub Hasibuan selaku pengacara Vincent Rompies menceritakan seperti apa perasaan kecewa yang dirasakan kliennya. 

Sejak kasus bullying itu mencuat, pihak sekolah memang menyatakan sudah mengeluarkan para siswa terlapor termasuk anak Vincent Rompies.

Anak Vincent Rompies dan gengnya diduga melakukan penganiayaan terhadap adik kelasnya AR. 

"Yang saya sayangkan ada perilaku yang menurut kami itu sedikit berlebihan dan sepihak dilakukan pihak B*n*s sebenarnya karena meminta orang tua dari anak untuk membuat pengunduran diri," kata Yakup di kawasan Depok Jawa Barat, Sabtu (24/2/2024).

Baca juga: Biodata Farid Bardiansyah Viral Gara-gara Mirip Gibran, Sehari-hari Jadi Sopir dan Jualan Baju

Baca juga: Unek-unek Kartika Putri Disebut Kena Azab Akibat Lidah dan Wajah Melepuh, Sedih Orang Sejahat Itu

Padahal diakui Yakup proses hukum baru berjalan di Polres Tangerang Selatan namun pihak sekolah sudah terburu-buru mengambil tindakan sepihak.

"Sangat disayangkan ini kok sepihak dan sangat buru-buru yaa, tiba-tiba yaa mohon mengundurkan diri gitu," terang Yakup. 

Yakup Hasibuan menganggap keputusan tersebut sangat disayangkan mengingat setiap anak memiliki hak pendidikan dan sosial sesuai dengan Undang Undang yang berlaku.

"Dan itu yang menurut kami sangat disayangkan karena kembali lagi Undang-Undang juga dan seluruh peraturan yang ada harus dijamin hak pendidikannya dan hak sosialnya," ujar Yakup.

Apalagi FL diberhentikan oleh pihak sekolah menjelang ujian.

"Jadi bayangkan dari kelas 1 sampai 12 di satu sekolah yang harusnya sekolah itu harusnya membimbing dan memberikan pembinaan tapi seakan-akan ini kok sepihak dan sangat buru-buru dan tiba-tiba ya udah mohon mengundurkan diri," ujar Yakup.

Baca juga: Viral 2 Bocah Dicari Tim SAR Ternyata Ikut Nonton di Pinggir Sungai, Baru Bangun Tidur Dikira Hanyut

Artikel TribunSumsel.com 'Vincent Rompies Tak Terima Anaknya Dikeluarkan Dari Sekolah'.

Baca juga: Sisca Kohl Kena Semprot Pakar Kuliner Ternama Indonesia, Masak Gulai Santennya Segunung, Aneh Banget

Padahal pihak kepolisian masih menyelidiki kasus perundungan tersebut dan belum menentukan tersangka.

"Karena kejadian ini kan sebenanrya pihak kepolisian masih dalam proses penyidikan," ungkap Yakup.

"Dan minggu lalu pihak kami juga dipanggil ke sekolah dan diminta untuk mengundurkan diri dan ini yang kita sayangkan," jelas Yakup. 

Kemudian dalam pemeriksaan di sekolah beberapa terduga pelaku tidak didampingi oleh pihak-pihak tertentu seperti kepolisian.

"Iya betul (langsung diminta mengundurkan diri) jadi awalnya anak-anak diperiksa sekolah tanpa pihak-pihak berwenang, psikologi dan lain lain" jelas Yakup.

"Keesokan harinya dipanggil orang tuanya dan akhirnya diminta untuk mengundurkan diri," tandas Yakup.

Kondisi Anak Vincent Rompies 

Di tengah bergulirnya kasus bullying, terungkap kondisi psikis anak sulung Vincent Rompies, FL yang diungkap oleh Yakup. 

Menurut Yakup, FL cukup kuat menjalani proses hukum.

"Cukup kuat yaa (psikologis FL)," ucap Yakup Hasibuan masih di kesempatan yang sama.

Namun suami Jessica Mila itu menyebut kliennya tetap ada rasa tertekan dan drop karena pemberitaan yang besar tentangnya.

"Ya saya aja kalau diberitakan macam-macam di media pasti down, namun minta doa aja supaya cepat selesai," ungkap Yakup.

Baca juga: Cerita Kakak Lettu Fardhana Perjodohan dengan Ayu Ting Ting Bukan dari Ayahnya, Mendadak Minta Restu

Artikel Tribunnews.com 'Kondisi Psikologis Farrel Legolas Anak Vincent Rompies'.

Baca juga: Ekspresi Tak Wajar Tamara Tyasmara Bikin Kriminolog Curiga, Perlu Lie Detector Deteksi Kebohongan

Meski menjadi kuasa hukum FL, Yakup bersama keluarga Vincent Rompies sama-sama berkomitmen ingin menjaga psikologis pelapor dan terlapor.

Sebab semua yang terlibat dalam masalah ini masih tergolong di bawah umur dan butuh perlindungan serta perhatian.

"Sebetulnya enggak cuma terlapor tapi pelapor pun harus kita jaga karena semuanya ada di bawah umur perlu diberikan perhatian khusus," jelas Yakup.

Ikuti saluran SURYA MALANG di WhatsApp: https://whatsapp.com/channel/0029VaMBHbB3rZZeMXOKyL1e

Apa Reaksi Anda ?

like

dislike

love

funny

angry

sad

wow