Informasi Terpercaya Masa Kini

Prediksi Manchester United vs Arsenal di Liga Inggris Pekan Ke-28: Jadwal Live, H2H, Berita Terkini, Perkiraan Formasi

0 21

TEMPO.CO, Jakarta – Laga besar antara Manchester United vs Arsenal akan tersaji pada pekan ke-28 Liga Inggris 2024-2025. Pertandingan akan berlangsung di Old Trafford pada Minggu, 9 Maret 2025, pada pukul 23.30 WIB dan disiarkan langsung oleh Vidio.

Bagi Arsenal, laga ini menjadi laga krusial. Kekalahan bisa membuat persaingan gelar Liga Inggris berakhir. The Gunners berada di peringkat kedua klasemen Liga Inggris, berselisih 13 poin dari Liverpool yang berada di puncak. Arsenal dalam kepercayaan diri tinggi setelah mengalahkan PSV Eindhoven 7-1 pada leg pertama babak 16 besar Liga Champions.

Manchester United, di sisi lain, berada di peringkat ke-14 klasemen Liga Inggris dan harus berjuang ekstra keras musim ini. Tim berjuluk Setan Merah asuhan Ruben Amorim hanya mampu bermain imbang 1-1 di leg pertama babak 16 besar Liga Europa melawan Real Sociedad.

Berita Terkini

Amorim tidak memiliki kabar baik soal kondisi para pemain yang cedera. Ia mengakui bahwa Harry Maguire dan Manuel Ugarte tidak mungkin kembali tepat waktu untuk menghadapi Arsenal.

Maguire dan Ugarte adalah dua dari 11 pemain yang absen untuk Manchester United. Amorim juga kehilangan Amad Diallo (cedera pergelangan kaki), Lisandro Martinez (cedera lutut), Kobbie Mainoo (cedera betis), Jonny Evans (cedera punggung), Luke Shaw (cedera otot paha belakang), Mason Mount (cedera otot paha belakang). Altay Bayindir dan Tom Heaton juga absen, sementara Patrick Dorgu terkena sanksi larangan bertanding.

Karena skorsing Dorgu dan absennya Maguire, Amorim kemungkinan tidak punya pilihan selain memasukkan Victor Lindelof untuk pemain sebelas pertamanya di Liga Primer musim ini. Situasinya akan berbeda jika ia mengambil risiko dengan memainkan mantan produk akademi Arsenal Ayden Heaven.

Arsenal juga punya masalah kebugaran. Gabriel Martinelli, Bukayo Saka, Kai Havertz punya cedera otot paha belakang, Gabriel Jesus dan Takehiro Tomiyasu mengalami cedera lutut. Semuanya masih absen.

Myles Lewis-Skelly dikorbankan di awal pertandingan saat mengalahkan PSV, tetapi itu karena risiko kartu merah, bukan cedera. Situasi itu seharusnya tidak mengancam prospeknya untuk bermain sebagai starter pada laga melawan Manchester United.

Mikel Merino akan melanjutkan peran sebagai nomor sembilan dalam urusan serangan. Ia juga akan bekerja sama dengan Ethan Nwaneri dan Leandro Trossard.

Head-to-Head

  • Manchester United memiliki catatan yang baik melawan Arsenal dan telah memenangkan 99 dari 243 pertandingan yang dimainkan antara kedua tim. Sebanyak 90 kemenangan menjadi Arsenal.
  • Manchester United telah kalah dalam empat pertandingan terakhir melawan Arsenal di Liga Primer Inggris- rekor terpanjang mereka melawan The Gunners dalam sejarah kompetisi tersebut.
  • Arsenal memenangkan pertandingan ini dengan skor 1-0 di Liga Primer musim lalu dan belum pernah memenangkan pertandingan berturut-turut melawan Manchester United di Old Trafford di kompetisi kasta tertinggi sejak 1979.
  • Arsenal telah mencetak gol dalam masing-masing dari 10 pertandingan tandang terakhir melawan Manchester United di Liga Primer. Mereka gagal mencetak gol dalam 12 dari 22 pertandingan sebelum rekor ini.

10 Pertemuan Terakhir di Premier League

04/12/2024 Arsenal 2-0 Man Utd

12/05/2024 Man Utd 0-1 Arsenal

03/09/2023 Arsenal 3-1 Man Utd

22/01/2023 Arsenal 3-2 Man Utd

04/09/2022 Man Utd 3-1 Arsenal

23/04/2022 Arsenal 3-1 Man Utd

02/12/2021 Man Utd 3-2 Arsenal

30/01/2021 Arsenal 0-0 Man Utd

01/11/2020 Man Utd 0-1 Arsenal 01/01/2020 Arsenal 2-0 Man Utd

Pemain Arsenal berselebrasi. Action Images via Reuters/Peter Cziborra

Perkiraan Susunan Pemain

Manchester United: Onana; Yoro, De Ligt, Lindelof; Mazraoui, Casemiro, Fernandes, Dalot; Zirkzee, Garnacho; Hojlund

Pelatih: Ruben Amorim

Arsenal: Raya; Timber, Saliba, Gabriel, Lewis-Skelly; Odegaard, Partey, Rice; Nwaneri, Merino, Trossard

Pelatih: Mikel Arteta

Prediksi

Setelah dua penampilan buruk di Liga Inggris dan penampilan gemilang di Liga Champions, Arsenal menunjukkan mereka bisa mencetak gol dari berbagai sisi. Tetapi, Manchester United, yang sangat mengandalkan kekuatan lini pertahanan, seharusnya tidak memberi Arsenal banyak waktu dan ruang bermain seperti yang diberikan PSV Eindhoven.

Namun, Manchester United bekerja dengan waktu istirahat dua hari lebih sedikit. Amorim juga hanya memiliki sedikit pilihan untuk melakukan pergantian. Arsenal bisa memanfaatkan keroposnya MU untuk meraih kemenangan dan cleansheet di Old Trafford.

SPORTSMOLE | SPORTSKEEDA

Pilihan Editor: Donald Trump Pimpin Gugus Tugas untuk Piala Dunia 2026 Usai Bertemu Presiden FIFA Gianni Infantino

Leave a comment