INFOGRAFIK: Video Soeharto Berkampanye untuk Partai Golkar adalah Hasil Rekayasa AI

Teknologi AI digunakan untuk "menghidupkan" Presiden kedua RI Soeharto dalam materi kampanye Partai Golkar.

INFOGRAFIK: Video Soeharto Berkampanye untuk Partai Golkar adalah Hasil Rekayasa AI

KOMPAS.com - Teknologi kecerdasan buatan atau artificial intelligence (AI) sudah terlihat digunakan dalam perhelatan politik Pemilihan Umum 2024.

Sejumlah kandidat sudah menggunakan desain karakter yang dibuat dengan teknologi AI dalam materi kampanye mereka.

Tidak hanya itu, teknologi AI juga digunakan untuk "menghidupkan" Presiden kedua RI Soeharto dalam materi kampanye Partai Golkar.

Video hasil rekayasa AI memperlihatkan Soeharto memberikan pernyataan yang mengajak masyarakat untuk memilih Partai Golkar. Dalam video, Soeharto mengajak untuk memilih wakil rakyat dari Partai Golkar.

Pada era Orde Baru, Golkar yang waktu itu belum menjadi partai politik memang menjadi kendaraan Soeharto untuk berkuasa.

Adapun video itu pertama diunggah oleh salah satu caleg Partai Golkar, Erwin Aksa, via akun Twitter miliknya. Unggahan itu sempat mengalami edit, karena semula twit itu tidak menjelaskan mengenai penggunaan AI dalam pembuatan video.

Akan tetapi, di media sosial juga beredar sejumlah video yang tidak memberikan penjelasan bahwa video itu dibuat menggunakan teknologi AI.

Sehingga, perlu diberikan penjelasan bahwa video Soeharto itu bukan peristiwa sebenarnya, melainkan rekayasa digital menggunakan AI

Simak penjelasannya dalam infografik di bawah ini:

Apa Reaksi Anda ?

like

dislike

love

funny

angry

sad

wow