Harga Rp 33 Jutaan Motor Baru 2024 Saingan Honda ADV 160 Meluncur Kapasitas Tangki Bensin Bikin Kaget

SYM diam-diam meluncurkan motor baru 2024 penantang Honda ADV 160 dengan harga Rp 33 jutaan, banyak fitur kapasitas tangki bensin jumbo.

Harga Rp 33 Jutaan Motor Baru 2024 Saingan Honda ADV 160 Meluncur Kapasitas Tangki Bensin Bikin Kaget

MOTOR Plus-Online.com - Pemilik Honda ADV 160 harap waspada dengan motor baru 2024 yang satu ini.

Dijual Rp 33 jutaan motor baru 2024 penantang Honda ADV 160 memiliki fitur ABS dual channel dan lainnya, cek bagian kapasitas tangki bensin.

Motor baru yang dimaksud adalah SYM Husky 150 2024 yang memiliki desain yang mengingatkan terhadap Honda ADV 160, terutama di bagian depan.

Dikutip dari Paultan.org, harga motor matic tersebut berada di angka 9.998 Ringgit Malaysia atau sekitar Rp 33,5 jutaan.

Lebih murah dibanding Honda ADV 160 yang dijual di Malaysia dengan harga 12.999 Ringgit Malaysia atau kurang lebih 43 jutaan.

Dari segi garansi, SYM memberikan garansi 2 tahun atau 20.000 kilometer kalau memang ada cacat produksi.

Untuk spesifikasinya, SYM Husky 150 menggunakan mesin 150 cc 1-silinder 4 katup dengan pendingin cairan.

Power dan torsi puncak motor matic dengan sistem transmisi CVT itu berada di angka 10,8 kW (14,48 hp)/8.000 rpm dan 14,5 Nm/6.000 rpm.

Baca Juga: Motor Baru New Honda Vario 125 2024 Meluncur Pakai Rangka Tubular Warna Menyala Harga Segini

Untuk peredamannya, skutik anyar SYM itu menggunakan sokbreker teleskopik di depan dan model ulir dan ganda di belakangnya.

Masih di area kaki-kaki, roda 13 inci dibalut dengan ban berukuran 120/70 dan 130/70 di depan dan belakangnya.

Buat pengeremannya, SYM memasang kaliper dua piston di depan dengan piringan berukuran 260 mm dan kaliper satu piston yang menjepit piringan berukuran 223 mm.

Motor matic yang memiliki perbandingan kompresi 11,2:1 ini punya beberapa fitur canggih.

Mulai dari ABS dual channel, single swingarm, traction control system (TCS), keyless system,USB port charger, front storage pocket, dan stylish windshield.

Untuk kapasitas tangki bensinnya jumbo banget, diklaim mampu menampung hingga 15 liter, jadi enggak cepat kehabisan bensin.

Andai motor matic ini meluncur di Indonesia, apakah brother berminat?

Apa Reaksi Anda ?

like

dislike

love

funny

angry

sad

wow