Bermesin Hybrid, QJMotor MTX 125 2024 Punya Konsumsi Bensin Seirit Ini

Motor baru QJMotor MTX 125 2024 meluncur di Eropa untuk meramaikan segmen skutik pemula, punya konsumsi bensin irit berkat mesin hybrid

Bermesin Hybrid, QJMotor MTX 125 2024 Punya Konsumsi Bensin Seirit Ini
Bermesin Hybrid, QJMotor MTX 125 2024 Punya Konsumsi Bensin Seirit Ini

Bermesin Hybrid, QJMotor MTX 125 2024 Punya Konsumsi Bensin Seirit Ini

Motor baru QJMotor MTX 125 2024 meluncur di Eropa untuk meramaikan segmen skutik pemula, punya konsumsi bensin irit berkat mesin hybrid

Gridoto / News

Naufal Nur Aziz Effendi March 29th, 11:47 AM March 29th, 11:47 AM

GridOto.com - QJMotor MTX 125 2024 belum lama ini meluncur di pasar Eropa untuk meramaikan segmen skutik pemula.

Hal menarik dari motor baru ini adalah menggunakan mesin berteknologi hybrid yang bisa memaksimalkan akselerasi sekaligus meningkatkan efisiensi bahan bakar.

Untuk spesifikasi detailnya, ia menggendong mesin 125 cc pendingin cairan dengan motor listrik untuk mengoptimalkan akselerasi pada rentang kecepatan 0 km/jam - 50 km/jam.

Selain membantu tarikan dari posisi diam, sistem hybrid tersebut menghasilkan efisiensi di angka 2,2 liter/100 km atau setara 45,45 km/liter.

Sementara outputnya berupa tenaga sebesar 15 dk pada 8.750 rpm dan torsi maksimum 12 Nm pada 8.250 rpm yang tergolong powerful di kelasnya.

Bicara desain, QJMotor MTX 125 punya tampilan skutik maxi dilihat dari bodinya yang gambot dan memlilki lekukan dinamis.

Pencahayaannya sudah menggunakan full LED, memancarkan cahaya lebih terang dari halogen sehingga memberikan visibilitas maksimal bagi pengendara.

Baca Juga: Skutik Retro Baru QJMotor LTR 150, Tenaganya Ngalahin Vespa Primavera

Pada area kokpit, motor baru dari pabrikan China tersebut dilengkapi panel instrumen digital layar LCD full color.

Selain itu ada fitur Smartkey, port pengisian USB Type-C, dan dua kompartemen penyimpanan berkapasitas besar.

Di kaki-kaki, QJMotor MTX 125 2024 dilengkapi dengan sistem rem cakram depan dan belakang yang dikombinasikan dengan ABS dual channel.

Sebagai fitur keselamatan, skutik ini juga dilengkapi Traction Control System (TCS) lansiran Bosch.

Menggunakan kombinasi suspensi teleskopik dan dual shockbreaker, roda depan menggunakan ban 110/80-14 dan roda belakang 130/70-13.  

QJMotor MTX 125 2024 dijual seharga 2.795 Euro atau setara Rp 47,8 jutaan (kurs 1 Euro = Rp 17.104,57 per 29 Maret 2024).

Copyright Gridoto 2024

Related Article

Apa Reaksi Anda ?

like

dislike

love

funny

angry

sad

wow