Jumbo Masih Tayang Ini Fakta-Fakta Menarik Animasi Tanah Air yang Raih Lebih Dari 3,5 Juta Penonton
TRIBUNKALTIM.CO – Film Jumbo masih tayang di bioskop Indonesia!
Simak fakta-fakta menarik animasi karya anak bangsa yang kini meraih lebih dari 3,5 juta penonton.
Film animasi yang merupakan produksi Visinema Studios ini tengah menjadi topik yang banyak dibicarakan oleh kalangan sinefil Indonesia hingga masyarakat secara umum.
Bagaimana tidak, Jumbo kini telah meraih prestasi sebagai film animasi karya Indonesia yang terlaris!
Menceritakan tentang Don, seorang anak yang riang dan ceria, kita diajak untuk melihat kehidupannya sehari-hari serta petualangan tak terduga dengan pesan-pesan yang hangat bagi para penontonnya.
Baca juga: Film Animasi Jumbo Raih 3,5 Juta Penonton Pada Hari ke-15 Penayangan, Terlaris di Asia Tenggara!
Sebagai film animasi yang populer, terdapat beberapa fakta menarik yang patut kamu ketahui tentang Jumbo, loh!
Berikut kami berikan daftarnya untuk kamu.
Karya Asli Anak Bangsa, Libatkan Ratusan Orang
Sejak diumumkan pertama kali pada 2019, Jumbo baru benar-benar rampung dikerjakan pada 2024.
Film karya dari Ryan Adriandhy ini pun 100 persen dikerjakan oleh anak bangsa.
Visinema Studio mengatakan, dengan kurun waktu lima tahun, Jumbo dibuat oleh tim dengan lebih dari 420 seniman, animator dan pendongeng Indonesia.
Mulai dari storyboard hingga akhir frame, setiap aspek produksi mencerminkan bahwa kepercayaan diri dan kemampuan animasi lokal kini telah meningkat.
Capai Lebih dari 3,5 Juta Penonton dalam 15 Hari Penayangan
Jumbo kini berhasil meraih lebih dari 3,5 juta penonton pada hari ke-15 penayangannya dan menjadi karya animasi Asia Tenggara terlaris sepanjang masa.
Melalui akun Instagram resmi @jumbofilm_id, hingga Selasa (15/4/2025), Jumbo telah ditonton sebanyak 3.566.454 orang.
“Di momen ini, banyak mata yang berlinang. Ada haru yang tak bisa dijelaskan, tapi bisa dirasakan. Terima kasih, teman-teman, sudah menjadi saksi dan bagian dari perjalanan film JUMBO sampai saat ini,” tulis akun tersebut.
Dalam data yang dirilis Cinepoint per Selasa (14/4/2025), dalam sehari Jumbo telah menarik sebanyak 239.110 penonton untuk menyaksikan langsung kisah Don dan kawan-kawannya.
Ini menambah perolehan penonton Jumbo menjadi sebanyak 3.805.564 orang.
Dengan prestasi mengesankan dalam dua minggu lebih penayangannya, bukan tidak mungkin Jumbo akan mencapai 4 juta penonton dalam waktu dekat.
Jadi Film Karya Visinema Terlaris
Kini, Jumbo resmi menjadi film terlaris dari Visinema sepanjang masa.
Kisah Don dan kawan-kawan melampaui aksi Pico dan komplotannya dalam Mencuri Raden Saleh yang tayang 2022 lalu dengan capaian 2.350.741 penonton.
Film Animasi Terlaris di Asia Tenggara
Menurut laporan media Deadline, Jumbo telah meraup lebih dari $8 juta di box office Indonesia setelah perilisan perdananya pada Hari Raya Idulfitri, 31 Maret 2025.
Sebagai informasi, capaian tersebut melampaui Mechamato Movie dari Malaysia yang meraup sekitar $7,68 juta pada tahun 2022.
Artinya, Jumbo kini telah menyalip Moana 2 yang menjadi animasi terlaris kedua di box office Indonesia.
Baca juga: 5 Rekomendasi Film Tema Paskah 2025, Cocok Ditonton Bareng Keluarga dan Diskusi Film
Di mana pada posisi pertama masih ada Frozen 2 dengan raihan 4.632.081 penonton di Indonesia.
Didukung ‘BoBoiBoy’
Dukungan lainnya datang dari akun resmi animasi populer Malaysia BoBoiBoy dan Papa Pipi!
Dalam postingannya, mereka menunjukkan dukungan penuh kepada Jumbo dengan ikut mempromosikannya pakai tagar #BuzzerJUMBO.
Mereka mengajak warga Malaysia agar meramaikan bioskop dan menonton Jumbo sebagai bentuk solidaritas animasi serumpun.
“Monsta dukung penuh JUMBO! Terus maju filem AnimaSEA — jom support karya animasi kita! #GengJumbo #NontonJumbo #BuzzerJumbo,” cuit akun @BoBoiBoy.
Postingan ini kemudian dibalas akun resmi Jumbo di X (sebelumnya Twitter).
“Jom kita bersatu, BoBoiBoy, untuk memajukan AnimaSEA! Panjang umur AnimaSEA,” tulis akun @jumbofilm_id.
Bagaimana, tertarik untuk menontonnya? Baca sinopsisnya terlebih dahulu ya!
Sinopsis Jumbo
Film ini mengisahkan tentang seorang anak bernama Don yang riang dan ceria. Ia bangga dengan buku dongeng peninggalan orang tuanya.
Don, yang disuarakan oleh Prince Poetiray dan Den Bagus Sasono (Don usia 4 tahun), dibesarkan oleh Oma (Ratna Riantiarno) setelah kedua orang tuanya meninggal dunia.
Bersama sahabatnya, Nurman (Yusuf Özkan) dan ‘Mae’ Maesaroh (Graciella Abigail), Don berencana mengikuti pentas seni.
Namun, rencananya terganggu ketika buku dongeng kesayangannya dicuri oleh Atta (M. Adhiyat), yang merasa iri.
Petualangan Don semakin menarik ketika ia bertemu Meri (Quinn Salman), yang berasal dari dunia lain dan meminta bantuan Don serta teman-temannya untuk menemukan orang tuanya (Ariyo Wahab dan Cinta Laura Kiehl).
Mereka pun terlibat dalam petualangan besar yang menguji arti persahabatan.
Pengisi Suara Animasi Jumbo
1. Bunga Citra Lestari sebagai Ibu Don
2. Ariel NOAH sebagai Ayah Don
3. Prince Poetiray dan Den Bagus Satrio Sasono sebagai Don
4. Yusuf Ozkan sebagai Nurman
5. Graciella Abigail sebagai Mae
Baca juga: Rekomendasi 3 Film Indonesia yang Tayang Minggu Ini, Ada Comeback Terbaru dari Joko Anwar!
6. Quinn Salman sebagai Meri
7. M Adhiyat sebagai Atta
8. Angga Yunanda sebagai Acil
9. Ratna Riantiarno sebagai Oma Don
Selain nama-nama yang sudah disebutkan, masih ada beberapa pengisi suara animasi Jumbo lainnya yang bakal melengkapi film ini.
Mereka akan memerankan karakter tambahan yang menambah kesempurnaan jalan cerita.
Tidak hanya sosok orang tua Don, orang tua Meri juga akan dimunculkan dalam animasi Jumbo ini.
Aktor dan aktris Ariyo Wahab dan Cinta Laura Kiehl akan menghidupkan dua karakter tersebut.
Ada pula Kiki Narendra sebagai Pak Rusli, Aci Resti sebagai panitia datar, dan Rachel Amanda sebagai panitia panik.
(*)