Informasi Terpercaya Masa Kini

Prediksi Line-up Timnas U-17 Indonesia Vs Korea Utara – Matthew Baker Kembali, Orbitan Indra Sjafri Jadi Tumpuan di Lini Tengah

0 15

JUARA.NET – Timnas U-17 Indonesia diprediksi bakal menurunkan skuad terbaik saat menghadapi Korea Utara pada perempat final Piala Asia U-17 2025.

Laga antara Indonesia dan Korea Utara digelar di King Abdullah Sports City Hall Stadium, Senin (14/4/2025), pukul 21.00 WIB.

Berbekal kemenangan atas Korea Selatan saat fase grup, peluang Indonesia pun lebih besar lawan tetangganya.

Apalagi Korea Utara terseok pada laga terakhirnya di Grup D.

Tim asuhan Thae-Song O dipaksa bermain imbang 2-2 oleh Oman sehingga gagal mengamankan puncak klasemen.

Sedangkan Indonesia menyapu bersih tiga laga Grup C dengan kemenangan.

Pelatih timnas U-17 Indonesia, Nova Arianto, menegaskan bakal menurunkan skuad terbaik lawan Korea Utara.

“Saya ingin anak-anak tidak takut dengan situasi ini dan saya mau pemain saya memiliki mental yang kuat,” kata Nova Arianto.

“Mereka akan bermain di Piala Dunia dan saya ingin melihat mental pemain bisa maksimal.”

Baca Juga: Jadwal Perempat Final Piala Asia U-17 2025 – Indonesia vs Korea Utara, Uji Nyali Lawan Tim Langganan Piala Dunia

“Kita lihat siapa yang berjuang di atas lapangan nanti dan semoga bisa meraih hasil yang terbaik,” tegasnya.

Permainan Korea Utara tak jauh beda dari Korsel. Untuk itu, Nova diprediksi akan menerapkan formasi yang sama.

Gelandang orbitan Indra Sjafri, Evandra Florasta, menjadi tumpuan di lini tengah Garuda Asia.

Lalu trio Fadly Alberto, Mierza Firjatullaah, dan Zahaby Gholy kembali mengisi lini serang setelah sempat dicadangkan pada laga terakhir.

Di barisan pertahanan, pemain keturunan Matthew Baker juga diprediksi kembali dimainkan sejak menit awal.

Bek Melbourne City itu sebelumnya disimpan saat lawan Afghanistan.

Dari kubu Korea, Pak Wang-song dan Ri Kang-rim jadi tumpuan untuk menggempur pertahanan Indonesia. 

Kedua pemain tersebut menjadi top scorer Korut dengan dua gol saat fase grup.

Semifinal menjadi target utama Nova Arianto di Piala Asia U-17 2025.

Baca Juga: Hasil Perempat Final Piala Asia U-17 2025 – Saingan Evandra Florasta Menggila, Uzbekistan Tunggu Timnas U-17 Indonesia

Ia ingin melampaui rekor Fakhri Husaini yang mengantar Indonesia ke perempat final Piala Asia U-16 pada 2018 silam.

“Menurut saya Korea Utara adalah lawan yang cukup baik dan secara kualitas sangat baik, tetapi kami akan melakukan upaya semaksimal mungkin agar bisa meraih hasil terbaik yaitu lolos ke semifinal,” tutur Nova Arianto.

Berikut prediksi line-up Indonesia Vs Korea Utara:

Indonesia (3-4-3): 23-Dafa Al Gasemi; 4-I Putu Apriawan, 5-Mathew Baker, 12-Daniel Alfrido, 14-Fabio Azkairawan, 16-Muhammad Al Gazani; 6-Evandra Florasta, 8-Nazriel Alfaro, 7-Muhammad Zahaby Gholy, 10-Fadly Alberto; 9-Mierza Firjatullah

Korea Utara (4-4-2): 1-Jong Hyon-ju; 3-Choe Chung-hyok, 5-Choe Song-hun, 12-Oh Won-mu, 20-Ri Kang-song; 6-An Jin-sok, 8-Ri Ro-gwon, 9-Pak Kwang-song, 17-Kim Tae-guk; 10-Kim Yu-jin, 11-Ri Kang-rim

Leave a comment