Informasi Terpercaya Masa Kini

Presiden Iran Pecat Wapresnya, Liburan Mewah dengan Istri ke Antarktika Jadi Petaka

0 14

TEHERAN, KOMPAS.TV – Presiden Iran Masoud Pezeshkian memecat Wakil Presiden Shahram Dabiri yang menikmati liburan mewah dengan istrinya ke Antarktika.

Dabiri mengajak istrinya liburan ke Antartika saat Nowruz atau Tahun Baru Persia. Hal itu pun menjadi awal petaka untuknya.

Kantor presiden Iran menyebut perjalanan Dabiri “tak bisa dibenarkan dan tidak bisa diterima mengingat tantangan ekonomi” yang saat ini dialami Iran.

Gambar Dabiri dan istrinya berpose di depan kapal MV Plancius, yang pergi menuju Antarktika, tersebar secara luas di media sosial.

Hal itu pun memicu kemarahan rakyat Iran yang saat ini tengah dibelit permasalahan ekonomi karena sanksi yang dijatuhkan Barat kepada negara tersebut.

Baca Juga: Trump Mulai Bikin Kesal Warga AS, Demonstrasi Anti-Trump Terjadi di Berbagai Kota

Dalam pernyataannya, Sabtu (5/4/2025), Pezeshkian mengatakan Dabiri telah dicopot sebagai wapres untuk urusan parlemen, atas tindakan yang “tak bisa dibenarkan” meski dia berlibur dengan uang pribadinya.

“Dalam pemerintahan yang berusaha mengikuti nilai-nilai Imam Syiah pertama (Imam Ali), dan di tengah tekanan ekonomi yang signifikan terhadap rakyat kita, perjalanan mewah pejabat pemerintah, bahkan ketika dibiayai secara pribadi, tak dapat dipertahankan,” ujar Pezeshkian, dikutip dari BBC.

Ekonomi Iran berada di bawah tekanan yang signifikan, dan menjadi sasaran sanksi Barat sebagian karena dukungannya terhadap kelompok perlawanan yang diklaim sebagai organisasi teroris oleh Amerika Serikat, Inggris, dan Uni Eropa, seperti Hamas dan Hizbullah.

Menurut Dana Moneter Internasional (IMF), tingkat pengangguran Iran pada Oktober 2024 sebesar 8,4 persen.

Sementara tingkat inflasi tahunan negara tersebut adalah 29,5 persen.

Pezeshkian mengatakan tindakan Dabiri “sangat bertentangan dengan prinsip kesederhanaan, yang sangat penting bagi mereka yang berada di posisi berwenang.”

Espedisi Antarktika dengan kapal MV Plancius dilaporkan berbiaya sekitar USD6.685 atau setara Rp110,9 juta.

Belum diketahui paket ekspedisi apa yang dipilih Dabiri, atau moda transportasi yang digunakannya dari Iran ke Antarktika.

Baca Juga: Klaim Israel atas Terbunuhnya 15 Petugas Medis Palestina Beda dengan Bukti Baru, Zionis Berbohong?

Salah satu paket yang bisa diambil seseorang untuk pergi ke Antarktika adalah melalui Ushuaia, salah satu titik paling selatan Argentina.

Kota itu berjarak sekitar 3.079 km dari Buenos Aires, Ibu Kota Argentina.

Pezeshkian yang terpilih sebagai presiden Iran pada akhir tahun lalu telah menjanjikan untuk memperbaiki kondisi ekonomi Iran dan meningkatkan kehidupan harian warga Iran.

Leave a comment