Informasi Terpercaya Masa Kini

5 Umbul di Klaten yang Wajib Dikunjungi Wisatawan,Ada Umbul Manten dengan Air Jernih Tanpa Kaporit

0 38

5 Umbul di Klaten yang Wajib Dikunjungi Wisatawan, Ada Umbul Manten dengan Air Jernih Tanpa Kaporit

TRIBUNNEWSMAKER.COM – Klaten yang terletak di bagian selatan Jawa Tengah, memiliki posisi geografis strategis karena berbatasan langsung dengan Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY), membuatnya mudah diakses oleh wisatawan dari daerah tersebut.

Keindahan alam Klaten yang memukau terutama terletak pada umbulnya.

Kendati demikian pemandangan alam sekitar juga masih asri dan alami, memberikan pengalaman berbeda bagi para pengunjung.

Saking banyaknya sumber mata air, Klaten sampai dijuluki sebagai Kota 1001 umbul.

Mata air yang muncul dengan bentuk dan ukuran yang beragam, menjadikan daerah ini unik di antara kabupaten lain.

Bagi para wisatawan yang mencari tempat wisata air, Klaten menawarkan berbagai umbul yang cocok dikunjungi saat liburan bareng teman atau keluarga.

Berikut ini lima umbul di Klaten yang wajib dikunjungi wisatawan:

1. Umbul Manten

Baca juga: 10 Tempat Wisata Hits di Klaten Lengkap Harga Tiketnya, Wahana Permainan hingga View Gunung Merapi

Umbul Manten berlokasi di Desa Sidowayah, Kecamatan Polanharjo, Kabupaten Klaten.

Suasana Umbul Manten sangat asri dan sejuk karena banyak pohon besar di sekitar kolam.

Air di Umbul Manten juga sangat jernih tanpa kaporit sehingga nyaman untuk berenang di sana.

Saking jernihnya, bebatuan di dasar kolam bisa terlihat dengan jelas.

Wisatawan bisa menyelam di kolam Umbul Manten yang memiliki kedalaman hingga 1,5 meter.

Biaya tiket masuknya yakni Rp6.000 per orang.

2. Umbul Sigedang 

Baca juga: Dijuluki Kota 1001 Umbul, Ini 10 Wisata Air di Klaten Jateng, Foto Instagramable, Ada Umbul Ponggok

Wisata air di Klaten yang kedua yakni Umbul Sigedang.

Umbul Sigedang berada di Umbulsari, Ponggok, Kecamatan Polanharjo, Kabupaten Klaten.

Dikutip dari Kompas.com, awalnya lokasi Umbul Sigedang hanya dipakai masyarakat sekitar untuk mandi dan cuci baju. 

Seiring berjalannya waktu, Umbul Sigedang dikembangkan sebagai obyek wisata yang menawarkan kolam air jernih dan segar.

3. Umbul Ponggok 

Umbul Ponggok menjadi ikon wisata air di Klaten.

Umbul Ponggok berada di Jalan Delanggu- Polanharjo, Ponggok, Kecamatan Polanharjo, Kabupaten Klaten.

Wisata air ini memiliki spot foto Instagramable di dalamnya.

Saat menyelam, pengunjung bisa melihat berbagai jenis ikan.

Bahkan ada beberapa properti foto seperti motor klasik, sepeda onthel, meja, kursi hingga televisi.

Meski banyak jenis ikan di dasar kolam, namun air di Umbul Ponggok tidak bau amis karena air terus mengalir.

4. Umbul Cokro

Umbul Cokro sangat luas, yakni 15.000 meter persegi dan dikelilingi pohon berukuran besar.

Air di Umbul Cokro sangat sejuk dan segar.

Pengunjung juga bisa menikmati beragam wahana seperti water slide, snorkeling, river tubing, rafting, hingga ATV.

5. Umbul Pelem Waterpark 

Berbeda dengan waterpark pada umumnya, Umbul Pelem Waterpark merupakan wahana permainan air yang bersumber dari mata air alami.

Lokasinya yakni berada di Jalan Tegalgondo – Janti, Dukuh Wunut, Kecamatan Tulung, Kabupaten Klaten.

Di dalamnya ada kolam renang untuk anak-anak hingga dewasa.

Pengunjung bisa menjajal berbagai wahana air seperti seluncuran, flying fox, kolam terapi, dan perahu atau kano.

Umbul Pelem Waterpark diketahui buka setiap hari mulai pukul 05.00 hingga 16.00 WIB.

Itulah deretan wisata air, umbul di Klaten Jawa Tengah yang cocok dijadikan destinasi wisata keluarga.

(TribunNewsmaker.com/ Listusista)

Leave a comment