Indonesia Ditahan Laos, Ini Klasemen Terbaru Piala AFF 2024 (ASEAN Mitsubishi Electric Cup)
Timnas Indonesia bakal bertarung di Piala AFF 2024 (ASEAN Championship) yang dimulai dari 8 Desember 2024 sampai 5 Januari 2025.
Skuad Garuda asuhan Shin Tae-yong masuk ke dalam Grup B bersama Laos, Myanmar, Filipina dan Vietnam untuk memperebutkan dua tempat di babak semi-final.
Adapun turnamen ini bakal digelar dengan sistem round robin dengan masing-masing tim memainkan dua pertandingan kandang dan dua laga tandang.
Jadwal Timnas Indonesia Di Grup B Piala AFF 2024 (ASEAN Championship)TanggalKick-Off (WIB)PertandinganVenueSenin, 9 Desember 202419:30Myanmar 0-1 Timnas IndonesiaStadion ThuwunnaKamis, 12 Desember 202420:00Timnas Indonesia 3-3 LaosStadion ManahanMinggu, 15 Desember 202420:00Vietnam vs Timnas IndonesiaStadion Phu Tho ProvincialSabtu, 21 Desember 202420:00Timnas Indonesia vs FilipinaStadion ManahanKlasemen Grup B Piala AFF 2024 (ASEAN Championship)NoTimMMSKSGPoin1Indonesia2110(4-3)42Vietnam1100(4-1)33Filipina1010(1-1)14Myanmar2011(1-2)15Laos2011(4-7)1Siaran Langsung Piala AFF 2024 (ASEAN Championship)
Seluruh pertandingan Timnas Indonesia di Piala AFF 2024 (ASEAN Championship) akan disiarkan secara langsung di stasiun televisi RCTI. Sedangkan pertandingan tim-tim lain di ajang ini dapat disaksikan melalui Global TV. Selain itu, Piala AFF 2024 juga akan disiarkan secara langsung melalui live streaming Vision+ dan RCTI+.