Test Drive BAIC X55-II, Ternyata Begini Impresi Berkendaranya
Otomotifnet.com – Kali ini kami kebagian mengetes mobil asal negeri China yaitu BAIC X55-II SUV 5 seater.
Yang unik, X55-II ini sejatinya adalah SUV yang mengusung mesin pembakaran internal. Namun kalau melihat tampilan eksteriornya, justru BAIC membuatnya sangat mirip dengan sebuah mobil listrik.
Oiya, BAIC X55-II ini mengusung konfigurasi jok 5 penumpang. Ia memiliki dimensi (PxLxT) panjang 4.620 mm, lebar 1.886 mm, tinggi 1.680 mm dan wheelbase 2.735 mm.
SUV ini dibanderol dengan harga Rp Rp 487.000.000 on the road (OTR) Jakarta.
Sudah enggak sabar langsung kami uji di jalur bebas hambatan. Saat duduk di bangku BAIC X55-II, Otomotifnet dengan tinggi 165cm untuk mencari visibilitas cukup mudah, walaupun jok dengan model desain balap.
Saat berkendara yang kami rasakan setir juga tidak terlalu enteng. Sehingga saat mobil dilarikan dengan kecepatan tinggi, masih terbilang aman.
Menariknya lagi, bicara transmisi dari X55-II, mobil asal China ini menggunakan transmisi dual clutch 7 percepatan. Yang kami rasakan perpindahan giginya cukup smooth lho, baik dikecepatan rendah maupun tinggi.
Lanjut bicara handling, X55-II ini terbilang cukup baik. Memang ada gelaja sedikit body roll, namun masih dalam taraf tidak terlalu limbung.
Urusan kenyamanan ini sepertinya jadi unggulan dari BAIC X55-II yang paling impresif. Menggunakan suspensi MacPherson Independent Suspension di bagian depan, serta Multi-link Independent Suspensiondi belakang.
Yang kami rasakan bantingan suspensinya cukup empuk. Nggak kalah dengan SUV Jepang dan Korea yang sudah populer di Indonesia.
X55-II juga menawarkan menu ADAS seperti Adaptive Cruise Control, Automatic Emergency Braking, Lane Departure Warning, dan Blind Spot Detection.
Seluruh fitur ini bisa disesuaikan sensitivitasnya atau bisa dinonaktifkan jika tidak diperlukan pada layar HU.
Lalu untuk fitur keselamatan lainnya sudah tersedia Airbags (depan, samping, dan tirai), ABS dengan EBD, Brake Assist, Vehicle Stability Control, dan Hill Start Assist.
Asyiknya, saat di jalur tol lurus, kita bisa manfaatkan fitur adaptive cruise control untuk mengurangi kelelahan kaki.