Informasi Terpercaya Masa Kini

Hizbullah Pukul Mundur Pasukan Darat Israel yang Coba Masuk ke Lebanon

0 14

Hizbullah mengeklaim berhasil memukul mundur pasukan Israel yang mencoba masuk ke Lebanon. Saat bersamaan Hizbullah menyerang pasukan Israel yang berada di perbatasan.

Keterangan itu disampaikan Hizbullah pada Rabu (2/10). Sesaat sebelumnya, Iran yang merupakan sekutu dekat Hizbullah, menyatakan telah menyelesaikan serangan rudal ke Israel.

Dalam keterangannya, Hizbullah mengungkap pasukan Israel yang berhasil mereka pukul mundur mencoba masuk ke desa Adaysseh di Lebanon.

“Kami bertempur dengan mereka dan memaksa mereka untuk mundur,” kata pernyataan Hizbullah seperti dikutip dari AFP.

“Pejuang kami menargetkan pasukan infanteri besar yang berada di perbatasan Misgav Am dengan rudal dan artileri,” kata Hizbullah seperti dikutip dari Reuters.

Hizbullah menambahkan, pasukan Israel di tiga titik mereka hantam salah satunya dengan menembakkan rudal.

Israel sejak pekan lalu meluncurkan serangan ke Lebanon. Usai lewat udara Israel mulai menyerbu Lebanon via darat.

Israel berdalih serangan mereka ke Lebanon menargetkan musuh bebuyutannya, Hizbullah.

Terkait serangan Hizbullah yang terbaru itu, Tentara Israel belum berkomentar.

Leave a comment