Informasi Terpercaya Masa Kini

Tak Sia-sia Diet Ketat,Marshanda Dapat Pelajaran Berumah Tangga dari Akting di Web Series

0 17

BANJARMASINPOST.CO.ID – Sempat lama hiatus, aktris Marshanda kini kembali rutin berakting.

Ia sebelumnya sempat bertahun-tahun tak berakting usai mengalami rentetan cobaan berat dalam hidup.

Selain perceraian dari Ben Kasyafani, Marshanda juga diketahui sempat mengidap penyakit bipolar hingga tumor.

Namun kini, perjuangan Marshanda bangkit dari cobaan berat itu mulai membuahkan hasil.

Mantan bintang sinetron Bidadari itu kini kembali berakting di depan kamera.

Baca juga: Tetiba Raffi Ahmad Posting Foto Pakai Toga, Suami Nagita Jujur Ungkap Asal-usul Gelar Barunya

Ia terlibat dalam web series bertajuk ‘Jangan Salahkan Aku Selingkuh’.

Tak cuma kembali berakting, Marshanda bahkan mengaku dapat pelajaran berarti dari kisah dalam web series tersebut.

“Mungkin pembelajaran ternyata tuh yang namanya punya pasangan, punya hubungan yang romantis dengan orang yang kita sayang tuh sebuah apa yaa,” kata Marshanda di kawasan Thamrin Jakarta Pusat dikutip dari Tribunnews.com, Jumat (27/9/2024).

“Gini bukan kalau menikah tuh udah garis finish, selamanya pasti akan bersama gitu mikirnya, tapi ternyata gak gitu,” bebernya.

Dari sosok Anna yang ia perankan, Marshanda menyadari bahwa belajar mencintai pasangan tak akan berhenti sekalipun sudah menikah.

Selama menjadi Anna, ia menyadari bahwa dalam sebuah hubungan terutama ketika sudah masuk pernikahan akan terus belajar hal baru.

“Memiliki sebuah hubungan tuh adalah proses belajar yang gak pernah berhenti. Ini gak ada lulus-lulus ya. Selama lo sama orang itu,” beber Marshanda.

“Lo akan belajar hal baru setiap hari yang perlu lo berikan dan terima sebagai individu dari orang itu dan kepada orang itu. Kadang kan kita kalau udah nikah merasa udah tenang, ternyata gak juga,” sambungnya.

Dalam series tersebut, Marshanda memerankan karakter Anna yang merupakan seorang konselor pernikahan.

Anna harus menghadapi rumah tangganya goyah karena Dimas yang diperankan Giorgino Abraham berselingkuh. Di series itu juga dirinya beradu akting dengan Stefan William.

Series ‘Jangan Salahkan Aku Selingkuh’ sudah mulai tayang sejak Jumat 27 September 2024 di platform WeTV.

Pangkas Berat Badan 20 kg

Aktris, Marshanda menceritakan perjuangannya setelah berhasil menurunkan berat badan hingga 20 kilogram.

Diketahui sebelumnya, Marshanda sempat terlihat gemuk dengan berat badan mencapai 76 kg ketika menjalani peran di sebuah serial.

Baru-baru ini Marshanda datang menjadi bintang tamu di salah satu acara TV dengan menunjukan penampilan terbarunya yang terlihat langsing.

Marshanda mengungkapkan berat badannya kini telah turun 20 kg, menjadi 56 kg.

“Alhamdulillah sehat, dulu 76 kg sekarang sekarang 56 kg,” kata Marshanda, mengutip YouTube Trans7 Official, Rabu (18/9/2024).

Ternyata ada rahasia di balik perjuangan Marshanda untuk mendapatkan penampilan idealnya.

Baca juga: Terlanjur Lama Jadi Pelawak, Kejanggalan Andre Taulany Saat Naik Panggung Musik Dikuliti Rekan Band

Perempuan berusia 35 tahun itu, mengaku rajin melakukan berbagai olahraga selama 1 tahun demi mendapatkan tubuh yang singset.

“Olahraga aku, badminton aku nge-gym, aku macam-macam deh olahraga, selama 1 tahun,” ungkap Marshanda.

Selain melakukan berbagi macam olahraga, ibu satu anak ini juga menjalani puasa intermittent.

“Aku puasa intermittent yang baru makan itu dari pagi siang sore enggak makan. Baru makan jam 5 sore sampai jam 8 malam,” beber Marshanda.

Hal itu rupanya dilakukan secara bertahap hingga membuatnya terbiasa menjalaninya.

“Pertama-tama aku baru makan jam 12.00. Lama-lama jam 2, jadi jam lama-lama jadi jam 4, lama-lama jadi jam 5,” ujar Marshanda.

“Tapi kan lama-lama lambung kita menyusut ya. Kalau kita udah kebiasaan makannya berkurang lambungnya dan ususnya jadi mengecil-mengecil,” jelasnya.

“Jadi dikasih makan banyak juga udah enggak mau kita badannya,” imbuhnya.

Mantan artis cilik itu mengaku tidak mau melakukan cara instan untuk menurunkan berat badannya.

Ia mengaku memilih melakukan caranya tersebut sebagai gaya hidupnya.

“Karena goal aku penginnya tuh nanti bayangin ya aku udah umur 50, tapi aku bisa ngomong gila gua ngerasa lebih berenergi daripada saat gue umur 20.”

“Jadi aku pengin itu jadi gaya hidup,” paparnya.

Mantan istri Ben Kasyafani itu mengatakan, tidak ingin ketagihan jika melakukan diet dengan cara instan.

“Karena kalau kita udah biasa dengan cara yang instan. Nanti sampai tua ya penginnya instan lagi, yang instan lagi,” ucap Marshanda.

Nyatanya bukan tanpa alasan, Marshanda berniat untuk menurunkan berat badannya.

Awalnya, ia mengungkapkan jika tujuannya untuk menurunkan berat badan, tertulis dalam kontrak film yang akan dijalaninya nanti.

“Itu dikontrak ditulis Marsanda harus turun 15 kg saat syuting sama kita. Itu kayak pressure-nya kayak wow bisa enggak ya gue,” terangnya.

Tetapi, berjalannya waktu sang aktris justru menikmati prosesnya.

“Harus turun ditulis di kontrak tertera 15 kilo. Tapi jadinya malah 20 kilo jadi aku malah menikmati prosesnya,” pungkasnya.

Baca juga: Vadel Badjideh Nekat Sebut Nama Sean Alexander Saat Bahas Lolly, Olla Ramlan Turun Tangan

(Banjarmasinpost.co.id/Tribunnews.com)

Leave a comment