15 Rekomendasi HP Harga 3 Jutaan dengan Fitur Bagus
TEMPO.CO, Jakarta – Untuk menentukan rekomendasi ponsel pintar (smartphone) terbaik, terdapat beberapa hal yang perlu dipertimbangkan.
Selain jenis prosesor, layar, kamera, dan memori penyimpanan RAM/ROM, harga juga menjadi salah satu faktor yang wajib diperhitungkan sebelum menjatuhkan pilihan pada merek dan model handphone (HP) terbaru.
Dengan harga sekitar Rp3 jutaan, pengguna bisa mendapatkan ponsel dari kelas menengah atau mid-range pada 2024.
Ponsel dari kelas ini umumnya hadir dengan kombinasi prosesor yang cukup andal, kapasitas baterai besar, dan kualitas kamera yang jernih, sehingga cocok digunakan untuk berbagai aktivitas virtual.
Daftar Rekomendasi HP Rp 3 Jutaan Terbaik 2024
Dirangkum dari masing-masing situs resminya, berikut rekomendasi 15 ponsel dengan harga mulai Rp 3 jutaan pada 2024:
1. Samsung Galaxy A15 5G
Samsung Galaxy A15 5G hadir dengan prosesor 5G x Octa-core. Di bagian layar, ponsel yang dibanderol mulai Rp3,3 jutaan ini menyematkan layar FHD+ Super AMOLED 6,5 inci. Sementara bagian ruang penyimpanannya sebesar 8 GB dan 256 GB dengan kamera utama 50 MP di bagian bodi belakang.
2. Xiaomi Redmi Note 13 Pro
Dengan kamera 200 MP, Redmi Note 13 Pro mampu menangkap momen dengan kualitas gambar yang jernih. Ponsel yang dipasarkan dengan harga Rp3,7 jutaan ini menawarkan tiga pilihan warna, yakni Black, Green, dan Purple. Dari sisi RAM/ROM 8/256 GB, Redmi Note 13 Pro cukup tangguh untuk digunakan dalam menginstal berbagai macam aplikasi.
3. Xiaomi Redmi Note 12 Pro 5G
Redmi Note 12 Pro 5G RAM/ROM 8/256 GB bisa ditebus dengan harga mulai Rp3 jutaan per unit. Selain memiliki dua pilihan warna, yakni Midnight Black dan Sky Blue, ponsel ini mendukung Dolby Vision dan Dolby Atmos.
Dengan kapasitas baterai 5.000 mAh dan pengisian daya turbo 67W, Redmi Note 12 Pro 5G cocok digunakan untuk berbagai aktivitas.
4. POCO X6 5G
POCO X6 5G disokong oleh dapur pacu Snapdragon 7s Gen 2 yang dapat menghasilkan performa luar biasa.
Dari sisi baterai, ponsel seharga Rp3,6 jutaan ini dibekali oleh baterai 5.100 mAh dengan pengisian daya turbo 67 W. Selain menyediakan ruang penyimpanan besar hingga 12/256 GB, POCO X6 5G juga unggul dengan kamera utama 64 MP OIS.
5. POCO X5 Pro 5G
POCO X5 Pro 5G hadir dalam dua pilihan RAM/ROM, yakni 6/128 GB dengan harga Rp3,4 jutaan dan 8/256 GB dengan harga Rp3,9 jutaan.
Selain opsi ruang penyimpanan yang bervariatif, ponsel ini juga menyediakan tiga pilihan warna yang cocok untuk semua gender, yakni Black, Blue, dan Yellow.
6. OPPO A98 5G
OPPO A98 5G 8/256 GB bisa ditebus dengan harga Rp3,2 jutaan. Ponsel dengan pilihan warna Hitam dan Biru ini menggunakan kamera utama 64 MP, kamera depth 2 MP, mikroskop 2 MP, dan kamera depan 32 MP.
Dengan kombinasi kamera ini, OPPO A98 5G dapat digunakan untuk merekam video hingga 1080P 30fps.
7. OPPO A79 5G
OPPO A79 5G 8/256 GB ditawarkan dengan harga sekitar Rp3,7 jutaan per unit. Ponsel yang diproduksi dalam dua pilihan warna, yakni Hitam dan Ungu ini menggunakan layar panel LCD (LTPS).
Dengan chipset CPU MT6833 dan GPU Mali-G57 MC2@950 MHz, OPPO A79 5G sudah cukup untuk digunakan aktivitas standar.
8. OPPO A78 5G
Dengan menukar uang sebesar Rp3 jutaan, konsumen bisa membawa pulang satu unit OPPO A78 5G 8/128 GB warna Hitam atau Ungu.
Selain warna yang elegan, ponsel ini juga didesain dengan konsep Glow Design, tetapi tetap aman dari bekas sidik jari. Dari sisi kamera, OPPO A78 5G andal dengan kamera utama 50 MP.
9. OPPO A74
OPPO A74 6/128 GB unggul dengan prosesor Snapdragon 480 yang cukup digunakan untuk aktivitas berselancar di dunia maya.
Ponsel dengan koneksi jaringan 4G ini ditawarkan dengan harga Rp3,4 jutaan. Dari segi visual, ponsel ini memiliki dua pilihan warna, yakni Midnight Blue dan Prism Black.
10. OPPO A77s
OPPO A77s 8/128 GB memiliki bobot sekitar 187 gram saja. Ponsel yang dipasarkan dengan harga mulai Rp3,4 jutaan ini menggunakan kamera utama 50 MP, kamera mono 2 MP, dan kamera depan 8 MP. OPPO A77s 8/128 GB juga telah didukung prosesor Qualcomm Snapdragon 680.
11. OPPO A92
OPPO A92 6/128 GB hadir dalam dua varian warna, yakni Hitam dan Ungu. Ponsel dengan kamera depan 16 MP ini dapat menangkap rekaman gambar bergerak dengan kecepatan 1080P/720P@30 fps.
Dari sisi prosesor, ponsel seharga Rp3,5 jutaan ini menggunakan CPU Qualcomm SM6125 (SDM 665) GPU Adreno 610.
12. Realme 12 5G
Realme 12 5G unggul dengan kamera 108MP Clear Portrait Master yang dibanderol hanya Rp3,2 jutaan.
Dari sisi chipset, ponsel dengan RAM/ROM 8/256 GB ini menggunakan 6 nm Octa-core 5G. Untuk pilihan warnanya, Realme 12 5G memanjakan konsumennya dengan varian Twilight Purple dan Woodland Green.
13. Vivo Y100 5G
Dengan menukar uang sebesar Rp3,5 jutaan, konsumen bisa membawa pulang satu unit Vivo Y100 5G 9/128 GB Hitam Onyx atau Ungu Anggrek. Sementara dengan uang sebesar Rp3,8 jutaan, ponsel Vivo Y100 5G dengan ruang penyimpanan 8/256 GB bisa diperoleh.
14. Vivo Y100
Vivo Y100 hadir dengan memanjakan konsumennya melalui berbagai pilihan warna, meliputi Hitam Onyx, Hijau Semilir, dan Ungu Anggrek. Dengan harga Rp3 jutaan, konsumen bisa membawa pulang Vivo Y100 dengan RAM/ROM 8/128 GB serta Rp 3,3 jutaan untuk versi 8/256 GB.
15. iQOO Z9x
iQOO Z9x hadir dalam dua opsi RAM/ROM, yakni 8/256 GB dengan harga Rp3 jutaan dan 12/256 GB dengan harga Rp3,4 jutaan.
Ponsel ini dipacu oleh prosesor Snapdragon 6 Gen 1 4nm dengan skor Antutu 570,456. Dari segi visual, iQOO Z9x menyediakan dua pilihan warna, yakni Mystic Black dan Northern Green.
MELYNDA DWI PUSPITA
Pilihan Editor: Xiaomi Berhenti Dukung Belasan Ponsel, Termasuk Seri Mi 10 dan Redmi Note 10