Ada 34 TPS yang Kebanjiran di Jakarta, Berikut Daftarnya

Hujan deras di Jakarta menyebabkan sejumlah TPS kebanjiran. Berikut daftarnya.#focus #pilpres2024 #news #text

Ada 34 TPS yang Kebanjiran di Jakarta, Berikut Daftarnya

Hujan dengan intensitas lebat hingga sedang yang melanda Jakarta dan sekitarnya sejak Rabu (14/2) dini hari, menyebabkan sejumlah Tempat Pemungutan Suara (TPS) kebanjiran.

BPBD DKI Jakarta dalam keterangannya mencatat, total sebanyak 34 TPS dari total 30.766 TPS di Jakarta terdampak genangan.

Berikut daftarnya;

JAKARTA BARAT

  • Kelurahan Kapuk, Jalan Fki 31, RT 017 RW 01. Total 5 TPS. Kotak suara masih di pos RT.

  • Kelurahan Mangga Besar, total 3 TPS

Kondisi:

1. TPS 06 RT 006/01 tinggi air 25 cm dan TPS rubuh dan dipindahkan ke rumah warga.

2. TPS 05 RT 003/01 tinggi air 30 cm. TPS rubuh dan dipindahkan ke TPS 04.

3. TPS 03 RT 003/01 ketinggian air 20 cm, masih di lokasi.

  • Kelurahan Kapuk, Jalan Perkampungan Kapuk, RT 016 RW 012, total 4 TPS.

Rincian: Ada 4 TPS yang tergenang di wilayah RT 016 rw 01. Kotak suara sudah diamankan di tempat yang tinggi.

  • Kelurahan Kembangan Utara, Jalan Kompleks BTN, RT 06 RW 03, total 3 TPS.

Rincian: TPS 054, 055, 056 sudah dapat dipindahkan ke tempat yang lebih aman dari banjir.

  • Kelurahan Kedoya Selatan, Jalan Adhi Karya RT 013 RW 05, total 2 TPS.

Kondisi:

1. 2 lokasi TPS 105 dan 106 pindah lokasi dikarenakan tergenang dengan ketinggian ± 20 cm s/d 35 cm.

2. Sedang dilakukan pemindahan perlengkapan Pemilu ke lokasi yang tidak tergenang masih di RT 013/RW 005.

  • Kelurahan Duri Kepa, Jalan Kampung Guji RW 02, total 2 TPS. Saat ini kedua TPS telah pindah ke sekretariat Pos RW 02

  • Kelurahan Rawa Buaya, Jalan Bojong Kavling RT 16 RW 04, total 6 TPS. Kondisi: Pihak RT/RW dan TPS sepakat untuk tetap melakukan pencoblosan walaupun dalam kondisi tergenang/banjir

JAKARTA UTARA

  • Kelurahan Kebon Bawang, Jalan lurus RW 006, total 1 TPS. Pelaksanaan Pemilu tetap berlangsung dan tidak ada perpindahan.

  • Kelurahan Rawa Badak Selatan, Jalan Plumpang B, RT 003 RW 004, total 1 TPS. Saat ini sudah dipindahkan dari Jalan Plumpang B ke Jalan Plumpang Semper RT 12 RW 04

  • Kelurahan Kelapa Gading, Jalan Gading Elok Timur VIII, RW 019, total 4 TPS. Saat ini pelaksanaan Pemilu tetap berlangsung dan tidak ada perpindahan.

  • Kelurahan Tugu Utara, Jalan Walang Baru III, RT 02, RW 07, total 1 TPS. Sudah dipindah ke halaman masjid AS Sholihin, Jalan Walang Baru Raya, RT 07 RW 07, Kelurahan Tugu Utara

JAKARTA TIMUR

  • Kelurahan Cakung Timur, Jalan Cempaka VI RW 09, total 2 TPS. Saat ini kedua TPS dipindahkan ke SMA 2.

Apa Reaksi Anda ?

like

dislike

love

funny

angry

sad

wow