Informasi Terpercaya Masa Kini

Segini Beban yang Bisa Ditanggung Ban Dunlop di Innova Zenix Hybrid Q

0 98

GridOto.com – Segini beban yang bisa ditanggung ban Dunlop di Innova Zenix Hybrid Q.

Kembali terungkap kasus pecahnya ban Dunlop di Toyota Kijang Innova Zenix Hybrid tipe Q.

Buat info, Toyota Kijang Innova Zenix Hybrid Tipe Q begitu keluar dari pabrik sudah memakai ban Dunlop SP Sport Maxx 050 ukuran 225/50R18 95V. 

Nah, kasus pertama pecahnya ban Dunlop di Toyota Kijang Innova Zenix Hybrid tipe Q diungkap oleh Evi Liana di sebuah grup Facebook, kisah lengkapnya bisa dibaca di sini.

Kasus kedua yang mirip disampaikan oleh Eko Wahyudi via grup Facebook juga, penuturannya dapat dilihat di sini.

Baca Juga: Ban Innova Zenix Hybrid Pecah, Ini Hasil Investigasi Toyota dan Dunlop

“Ya, kemarin kami sudah terima hasil investigasinya yang dilakukan TAM dan Dunlop. Dari hasil investigasi ditemukan dinding samping ban belakang kanan rusak tergilas antara velg dengan permukaan jalan,” jelas Philardi Ogi, Public Relation Manager PT Toyota-Astra Motor (TAM) kepada GridOto.com (3/7/2024).

“Hal ini bisa terjadi karena beberapa faktor, salah satunya karena ban mengalami kekurangan tekanan angin, bisa jadi karena terkena benda asing ketika perjalanan sehingga tekanan ban terus berkurang sampai kempis hingga velg kena permukaan jalan. Hal ini lah yang mengakibatkan dinding samping ban terpotong secara melingkar,” lanjut pria ramah ini.

Informasi soal tekanan angin ban yang direkomendasikan bisa dilihat di buku panduan pemilik (owner’s manual) Toyota Kijang Innova Zenix Hybrid pada halaman 388 atau bisa juga dilihat di stiker yang ditempel di pilar pintu depan sisi pengemudi. 

Di sana tertulis tekanan angin yang direkomendasikan untuk ban ukuran 225/50R18 95V seperti yang dipakai di Toyota Kijang Innova Zenix Hybrid Q.

Jika mobil mengangkut sampai 6 penumpang maka tekanan angin ban depan yang direkomendasikan itu 33 psi (230 kPa) sedang ban belakang juga 33 psi (230 kPa).

Baca Juga: Dunlop di Innova Zenix Hybrid Q Pecah Lagi, Begini Spek Bannya

Bila mobil mengangkut lebih dari 7 penumpang, maka tekanan angin ban depan yang direkomendasikan adalah 33 psi (230 kPa) buat ban belakang 36 psi (250 kPa).

Selain tekanan angin ban, hal wajib diperhatikan adalah beban maksimum yang bisa ditanggung oleh ban atau biasa disebut Load Index (LI) atau Indeks Beban.

Indeks beban dapat dilihat dari dua angka terakhir sebelum simbol huruf.

Untuk ban standar Toyota Kijang Innova Hybrid Q memiliki Load Index (LI) atau Index Beban 95 yang berarti jumlah beban maksimum yang bisa ditunjang oleh ban ini adalah 690 kg.

Artinya kemampuan setiap ban standar ini adalah 690 kg, jika dikali 4 (seluruh roda) maka menghasilkan angka 2.760 kg.

Itu dia beban maksimum yang bisa ditanggung empat buah ban Dunlop SP Sport Maxx 050 225/50R18 95Vdi Innova Zenix Hybrid Q.

Baca Juga: Daftar Ban Dunlop yang Dipakai Toyota Kijang Innova Zenix di Indonesia

Sekarang kita lihat bobot mobilnya.

Buat informasi, Kerb weight atau bobot kosong Toyota Kijang Innova Zenix Hybrid itu sekitar 1.555-1.695 kg. 

Kalau ditambah aneka cairan yang dibutuhkan mobil (oli mesin, transmisi, radiator coolant, dll), yang hitungan kasarnya beratnya sekitar 100 kg, maka beratnya bertambah menjadi 1.655-1.795 kg.

Lalu ditambah 7 orang penumpang yang beratnya rata-rata 60 kg, maka ada tambahan berat lagi 420 kg.

Jadi kalau ditotal berat Toyota Kijang Innova Zenix Hybrid yang diisi 7 penumpang itu sekitar 2.075-2.215 kg.

Angka ini masih terpaut 685-545 kg dari 2.760 kg yang menjadi kemampuan maksimum empat ban Dunlop di Toyota Kijang Innova Zenix Hybrid Q.

Demikian artikel “Segini Beban yang Bisa Ditanggung Ban Dunlop di Innova Zenix Hybrid Q” dari GridOto.com. 

Leave a comment