Resep Colenak, Camilan Tape Bakar dari Jawa Barat
KOMPAS.com – Colenak yang kerap diartikan sebagai “dicocol enak” merupakan camilan tape bakar asal Jawa Barat.
Cara membuat colenak mudah. Kamu bisa melakukannya sendiri di rumah dengan enam bahan sederhana.
Colenak bisa disajikan untuk akhir pekan seperti hari ini karena bahan dan cara membuatnya yang mudah.
Baca juga:
- Cara Bikin Wedang Tape Ketan, Pas Dinikmati Saat Hujan
- Resep Bolu Tape Lembut dan Empuk, Kocok Dulu Margarin dan Gula
- Resep Bluder Tape, Ide Jualan Bingkisan Akhir Tahun
Resep colenak
Simak resep colenak dari buku “Seri Kue Basah Favorit: Kue Basah Nusantara” (2010) oleh Liliek S. Sundoko terbitan Gramedia Pustaka Utama berikut ini:
Bahan:
- 10 potong tape, potong-potong lalu pipihkan
- 200 gr kelapa sedang, kupas, parut memanjang
- 1/2 sdt garam
- 100 gr gula merah, sisir
- 100 ml air
- 2 lembar daun pandan
Cara membuat colenak
1. Rebus gula bersama air dan daun pandan hingga agak mengental. Masukkan kelapa parut dan garam, aduk dan masak hingga air menyusut dan matang. Angkat, sisihkan.
2. Panggang tape di atas bara api sambil di bolak-balik hingga kedua sisinya berwarna kuning kecoklatan. Angkat.
3. Taburi tape panggang dengan kelapa masak. Sajikan hangat.