Informasi Terpercaya Masa Kini

5 Drama Terbaik Kim Jae Young, Terbaru ‘The Judge From Hell’

0 3

Kim Jae Young tengah menarik perhatian usai menjadi lawan main Park Shin Hye dalam drama The Judge From Hell. Aktor ini tak hanya memiliki paras yang tampan, tetapi juga kemampuan akting yang mumpuni.

Meski baru naik daun akhir-akhir ini, aktor kelahiran 30 September 1988 itu sudah berkiprah di dunia akting sejak 2014 dengan mengambil peran-peran kecil. Berikut lima drama terbaik yang pernah ia bintangi.

1. 100 Days My Prince

Drama 100 Days My Prince dibintangi Doh Kyung Soo sebagai Putra Mahkota Lee Yool. Suatu hari, ia celaka dan tak sadarkan diri di sebuah desa. Saat sadar, ia lalu diminta menjadi suami gadungan Hong Sim (diperankan oleh Nam Ji Hyun) bernama Won Deuk.

Namun, Hong Sim memiliki nama asli Yoon Yi Seo, gadis yang sedang dicari Lee Yool. Kim Jae Young berperan sebagai Moo Yeon yang merupakan kakak Hong Sim sekaligus bekerja untuk Putri Mahkota Kim So Hye (Han So Hee). Sosoknya yang cukup misterius diam-diam menyimpan banyak rahasia.

2. Reflection of You

Reflection of You merupakan drama yang naskahnya diadaptasi dari novel berjudul sama karya Jung So Hyeon. Kalau sedang mencari tontonan dengan tema perselingkuhan, drama ini cocok untuk kamu.

Kim Jae Young berperan sebagai Seo Woo Jae, lelaki obsesif yang pernah berselingkuh dengan Jeong Hui Ju (Goo Hyun Jung). Bumbu psychological thriller membuat drama ini kian mendebarkan dan menarik untuk diikuti ceritanya hingga akhir.

3. Beautiful Love, Wonderful Life

Kim Jae Young pernah membintangi drama 100 episode berjudul Beautiful Love, Wonderful Life. Ia beradu akting dengan Seol Inah/Seorina yang berperan sebagai Kim Cheong Ah.

Peran Kim Jae Young sendiri adalah sebagai Koo Joon Hwi, seorang laki-laki penyendiri yang awalnya tidak percaya dengan pernikahan. Pertemuannya dengan Kim Cheong Ah yang pernah menjadi korban perundungan sampai hampir bunuh diri perlahan mengubah cara pandangnya.

4. Love In Contract

Love In Contract mengikuti kisah Choi Sang Eun (Park Min Young) yang membuka jasa menjadi istri kontrak. Ia memiliki klien bernama Jung Ji Ho (Go Kyung Pyo), seorang hakim yang telah menggunakan jasanya selama lima tahun.

Karakter yang diperankan oleh Kim Jae Young, Kang Hae Jin, dijamin akan membuat kamu terkena second lead syndrome. Ia diceritakan berprofesi sebagai aktor dan sudah lama menyimpan perasaan kepada Choi Sang Eun. Suatu hari, ia terdesak dan harus menggunakan jasa perempuan tersebut. Ia lalu mencari kesempatan untuk merebut hatinya.

5. The Judge From Hell

Drama terbaru Kim Jae Young adalah The Judge From Hell. Ia kali ini menjadi pemeran utama bernama Han Da On yang berprofesi sebagai detektif. 

Takdirnya kemudian bersinggungan dengan Hakim Kang Bit Na (Park Shin Hye) yang dirasuki iblis bernama Justitia. Han Da On terus mencari bukti bahwa hakim tersebut telah membunuh para tersangka pembunuhan yang ditanganinya. Di sisi lain, benih-benih rasa suka diam-diam tumbuh di hati keduanya.

Drama terbaik Kim Jae Young manakah yang paling kamu sukai, Bela?

Baca Juga: Selain ‘Dear Hyeri’, Ini 6 Rekomendasi Drama Kang Sang Joon

Baca Juga: 7 Drama Terbaik Lee Seung Woo, Pemeran Detektif di ‘Seoul Busters’

Baca Juga: 12 Rekomendasi Drama dan Film Terbaik Park Shin Hye

Leave a comment