Informasi Terpercaya Masa Kini

Jangan Asal, Ini 3 Cara Memilih Bra Top Sesuai Ukuran

0 8

KOMPAS.com – Atasan bra atau bra top menjadi item versatile dan praktis yang dapat dimanfaatkan kaum hawa untuk tetap tampil gaya.

Sebab, bra top menggabungkan atasan tanpa lengan dengan bra, sehingga perempuan tak perlu mengenakan dua item pakaian.

Namun, jangan sembarang membeli bra top. Pastikan ukurannya pas dengan payudaramu sehingga aktivitas tak terganggu dan tetap nyaman.

Baca juga:

  • Ada Brand Lokal Indonesia, Ini 5 Rekomendasi Bra Paling Nyaman
  • 10 Ide Outfit buat Pemilik Payudara Kecil 

Salah satu merek yang memiliki item bra top adalah ritel asal Jepang, Uniqlo, yang baru merilis esensial bratop terbaru.

Berikut cara memilih bra top agar sesuai ukuranmu.

Cara memilih bra top sesuai ukuran 1. Pastikan ukuran bra

Setiap perempuan memiliki ukuran bra berbeda. Pastikan kamu yakin betul dengan ukuranmu sebelum membeli bra top.

Kemudian, baca panduan ukuran bra top. Sebagai catatan, panduan ukuran ini bisa berbeda pada setiap merek.

Untuk Uniqlo, kamu bisa melihat bagan ukuran bra yang tertera pada website untuk mengetahui ukuran yang pas.

Jika memiliki ukuran bra 34A atau 34B, misalnya, maka masuk kelompok ukuran M. Sementara jika memiliki ukuran bra 34C atau 34D maka mulailah dari ukuran L.

Baca juga:

  • 5 Jenis Bra yang Cocok Untuk Payudara Kendur 
  • Apakah Sport Bra Boleh Dipakai Sehari-hari? Simak Jawabannya

Adapun ukuran bratop Uniqlo tersedia mulai dari XS hingga XXL dengan harga Rp 299.000.

Guidance (panduan) bisa dilihat di website kami berdasarkan ukuran bra yang biasa kita pakai,” ujar Marketing Manager UNIQLO Indonesia, Lisqia Lalantika dalam acara Fit and Feel Experience di Jakarta Selatan, Kamis (17/10/2024).

2. Coba langsung

Setelah mengetahui ukuran bratop, sebaiknya tetap mencobanya langsung untuk memastikan ukurannya sesuai.

Hal ini bisa dilakukan ketika melakukan pembelian langsung di toko.

“Memang sebaiknya dicoba supaya lebih pas di badan,” ucap Lisqia.

3. Pilih bahan dan model yang sesuai

Selain ukuran, memilih bahan dan model bratop yang sesuai juga menjadi hal penting. 

Bratop Uniqlo sendiri tersedia dalam bahan katun rib dan AIRism, dengan variasi model seperti American tanpa lengan, bra kerah halter, dan kamisol.

Baca juga:

  • 7 Jenis Bra untuk Payudara Kecil agar Tampak Lebih Bervolume 
  • Apa Itu Bra Seamless?

Kompas.com sempat mencoba beberapa model. Untuk aktivitas dengan lebih banyak gerakan, bratop model American atau halter memberikan topangan lebih pada payudara.

Sebaliknya, model seperti kamisol sebaiknya digunakan untuk aktivitas minim gerakan karena hanya menggunakan tali tipis pada kedua bahu.

Kendati demikian, kamisol AIRism sangat pas digunakan sebagai dalaman pakaian agar tak menerawang.

Baca juga:

  • 6 Rekomendasi Merek Bra Tanpa Kawat yang Nyaman Dipakai Seharian
  • 6 Bra Merek High End yang Ada di Indonesia, Cocok untuk Kado

 

Bahannya yang relatif tipis dan “menempel” di kulit membuatnya terasa begitu ringan, seolah tidak memakai pakaian dalam atau bra.

“Cocok juga untuk teman-teman yang berhijab. Bisa untuk dalaman, jadi kalau pakai kemeja atau outer tidak nyeplak,” tutirnya.

Leave a comment