Duka Mendalam Sang Suami,Penyanyi Sayuri Meninggal Dunia di Usia 28 Tahun,Baru 6 Bulan Menikah
TRIBUNTRENDS.COM – Kabar duka datang dari dunia musik Jepang, Sayuri penyanyi muda yang berbakat meninggal dunia.
Sayuri yang dikenal sebagai penyanyi OST Anime ini meninggal dunia pada Jumat, 20 September 2024 lalu.
Kabar duka kepergian Sayuri diumumkan oleh sang suami, Amaarashi, sesama musisi anggota band Misekai.
Amaarashi mengunggah kabar tersebut melalui akun media sosialnya.
Ia meminta kepada penggemar sang istri untuk mendoakan Sayuri juga berterimakasih atas dukungan mereka selama ini.
“Kami dengan tulus berterima kasih kepada semua orang atas kasih sayang mereka terhadap Sayuri selama ini,” ungkap Amaarashi dalam postingannya.
Baca juga: Maggie Smith Pemeran Prof McGonagall Harry Potter Meninggal, Bergelar Dame dari Kerajaan Inggris
“Kami harap Anda akan berdoa agar jiwanya beristirahat dengan tenang.”
Sayuri meninggal dunia lantaran sakit yang ia derita.
Amaarashi mengenang hari-hari terakhir Sayuri dihabiskan dengan melawan penyakit tersebut.
Namun karena alasan privasi, pihak keluarga tidak merinci penyakit apa yang diderita Sayuri.
Hanya saja diketahui penyakit tersebut menyebabkan Sayuri mengalami masalah pada pita suaranya.
Hal ini terbukti dari pengakuan Sayuri pada bulan Juli 2024 lalu.
Kala itu ia berpamitan kepada penggemarnya untuk hiatus dari dunia musik lantaran pita suaranya bermasalah.
Sayuri sudah memulai karirnya sebagai penyanyi sejak tahun 2010.
Sayuri bercerita jika ia sempat mengalami kesulitan bersosialisasi sehingga merasa ‘terputus’ dari dunia sejak masa SMA-nya.
Namun bernyanyi membuat ia merasa terhubung kembali dengan orang lain.
Selain bersuara merdu, Sayuri juga seorang komposer berbakat.
Baca juga: Sosok Taufan Soekarnoputra, Putra Sulung Soekarno dengan Hartini yang Meninggal Dunia di Usia Muda
Karya-karya Sayuri terutama banyak digunakan sebagai OST anime sehingga penggemarnya tak hanya berasal dari Jepang saja.
Bahkan di tanah air, Sayuri memiliki cukup banyak fans.
Semasa hidupnya, Sayuri pernah bergabung dengan duo LONGTAL dan grup musik itu menang Grand Prix dari kompetisi Music Revolution.
Tapi kemudian ia memilih menjadi artis indie dan bersolo karir.
Beberapa lagu ost anime yang dibawakan oleh Sayuri antara lain “Rampo Kitan: Game of Laplace,” “Scum’s Wish,” “Fate/Extra,” “Golden Kamuy,” “My Hero Academia,” dan “Lycoris Recoil.”
Pada bulan Maret 2024 lalu, Sayuri menggelar pernikahan dengan anggota band Misekai bernama Amaarashi.
Sayangnya kebahagiaan mereka tidak bertahan lama.
Enam bulan setelah menikah, Sayuri meninggal dunia.
(Tribun Trends)