Hindari 5 Minuman Ini Karena Bisa Pengaruhi Kadar Gula Darah,Salah Satunya Minuman Berenergi
TRIBUNJAKARTA.COM – Hindari lima minuman di bawah ini yang bisa mempengaruhi kadar gula darah dalam tubuh, salah satunya minuman berenergi.
Kadar gula darah normal di dalam tubuh tidak boleh berlebihan.
Sebab, ada banyak gangguan yang bisa terjadi jika masalah ini terjadi secara konstan, salah satunya diabetes.
Kadar gula darah dipengaruhi oleh asupan nutrisi dari makanan atau minuman, khususnya karbohidrat, serta jumlah insulin dan kepekaan sel-sel tubuh terhadap insulin.
Ada beberapa makanan dan minuman yang dapat mempengaruhi kadar gula darah tubuh.
Mengutip GoodRx Health, simak beberapa minuman yang perlu dihindari demi menjaga gula darah tubuh stabil:
1. Soda reguler
Dalam daftar minuman terburuk, soda menempati posisi teratas, seperti yang dikutip dari Healthline.
Menurut American Diabetes Association (ADA), satu kaleng rata-rata mengandung 40 gram gula dan 150 kalori.
Penelitian mengungkapkan bahwa orang yang mengonsumsi dua minuman soda atau jus manis per minggu memiliki risiko lebih tinggi terkena diabetes tipe 2, terutama jika berat badan mereka naik lebih dari 6 pon selama periode lima tahun.
2. Minuman olahraga
Minuman olahraga biasanya tidak diperlukan kecuali seseorang telah sangat aktif selama lebih dari satu jam.
Ahli gizi hanya merekomendasikan minuman olahraga untuk atlet ketahanan, yang mungkin berolahraga cukup keras hingga membutuhkan penggantian garam dan nutrisi.
Itu karena satu porsi Powerade 8 ons saja sudah mengandung sekitar 19 gram karbohidrat, menurut catatan United States Department of Agriculture (USDA).
Jika Anda tidak memiliki aktivitas berat dan ingin kadar gula darah stabil, tidak disarankan minum minuman ini.
3. Minuman berenergi
Minuman berenergi memberi Anda tambahan energi sementara yang berasal dari gula, kafein, dan zat aditif lainnya.
Semua itu juga dapat mengakibatkan gangguan irama jantung, meningkatkan denyut jantung dan tekanan darah, serta mengganggu tidur, menurut National Center for Complementary and Integrative Health.
4. Jus buah berpemanis
Jus buah murni yang mengandung sejumlah nutrisi masih baik untuk dikonsumsi.
Itu pun harus dalam jumlah sedang, tidak berlebihan.
Sebab, semua jus buah secara alami sudah mengandung gula, sehingga dapat meningkatkan kadar gula darah dengan cepat, apalagi seratnya sudah hilang.
Jika diberi gula tambahan seperti kebanyakan minuman kemasan, jus buah ini akan menjadi minuman terburuk yang harus dihindari.
5. Alkohol
Jika Anda memiliki tekanan darah tinggi atau kerusakan saraf akibat diabetes, minum alkohol akan memperburuk kondisi Anda.
Alkohol dapat mengakibatkan penurunan kadar gula darah dalam beberapa jam setelah Anda meminumnya.
Jika Anda menggunakan obat insulin atau obat penurun gula darah lainnya, ini dapat mengakibatkan hipoglikemia (kadar gula darah terlalu rendah).
Beberapa minuman juga mencampurkan alkohol dengan soda atau jus yang mengandung gula, sehingga ini dapat meningkatkan gula darah.
Akses TribunJakarta.com di Google News atau WhatsApp Channel TribunJakarta.com. Pastikan Tribunners sudah install aplikasi WhatsApp ya.