Informasi Terpercaya Masa Kini

Bikin Ketagihan, Ini Resep Mochi Bites yang Lembut dan Kenyal

0 55

Mochi merupakan camilan bertekstur kenyal dan empuk yang dibuat dari tepung ketan sebagai bahan dasarnya. Mochi juga bisa disajikan aneka topping agar lebih nikmat.

Camilan yang cukup populer ini sekarang sudah banyak dijual di pertokoan. Namun, kamu nggak perlu repot pergi ke luar untuk membelinya, karena mochi juga mudah dibuat di rumah. 

Berikut ini resep mochi bites yang sederhana, dan mudah dibuat dari rumah. Simak, yuk!

Bahan-bahan yang diperlukan

  1. 110 gr tepung ketan
  2. 150 ml susu stroberi
  3. 2 sdm gula pasir
  4. 2 sdm minyak
  5. Maizena secukupnya yang sudah disangrai
  6. White chocolate sesuai selera sebagai topping mochi
  7. Margarin secukupnya

Cara membuat mochi bites

  1. Masukkan tepung ketan dan gula pasir dalam sebuah wadah, aduk hingga merata
  2. Tuangkan susu stroberi, tambahkan minyak, lalu aduk pelan hingga merata
  3. Setelah tercampur rata, kukus adonan mochi selama 20 menit
  4. Setelah adonan mochi sudah matang, pindahkan adonan mochinya ke talenan dan tunggu hingga lebih dingin
  5. Setelah adonan dingin, uleni adonan dengan tepung maizena secukupnya agar tidak lengket
  6. Ambil sedikit adonan yang berbentuk lonjong, kemudian potong-potong sampai adonannya habis. Ukurannya disesuaikan dengan selera
  7. Gulingkan adonan yang telah dipotong ke maizena sangrai hingga semua permukaan mochinya tertutup maizena. Sisihkan adonannya
  8. Masukkan white chocolate dan margarin dalam sebuah panci. Lelehkan kedua bahan di atas api panas lalu angkat
  9. Sajikan mochi bites dengan lelehan white chocolate sebagai topping

Itulah resep mochi bites sederhana yang lembut dan kenyal, Bela. Resep mochi yang mudah dibuat di rumah ini cocok jadi camilan ngeteh di sore hari. Kapan, nih, kamu mau coba buat?

Baca Juga: Resep Bolu Panggang Lembut yang Cocok untuk Segala Suasana

Baca Juga: Resep Praktis Kue Putri Mandi yang Kenyal dan Manis!

Baca Juga: Resep Seblak Rafael Tan yang Viral, Bikin Ngiler!

Leave a comment