Informasi Terpercaya Masa Kini

9 Arti Kupu-Kupu Hinggap di Tangan Kiri, Ada Pesan dari Alam Semesta

0 26

Bela, pernahkah ada kupu-kupu yang hinggap di tangan kirimu? Kalau pernah, kamu patut bergembira, sebab menurut pandangan spiritual serta beberapa kepercayaan dan budaya, hal ini dimaknai sangat positif, lho.

Jika dilihat dari pandangan spiritual sendiri, saat ada kupu-kupu yang hinggap, berarti ada hal positif yang sedang terjadi pada dirimu, karena kupu-kupu berkaitan erat dengan transformasi dan cinta.

Nah, untuk tahu lebih lengkap mengenai arti kupu-kupu hinggap di tangan kiri, cus, langsung simak informasinya selengkapnya berikut ini ya, Bela!

1. Menandakan perjalanan transformasi

Arti kupu-kupu hinggap di tangan kiri yang pertama ialah menandakan perjalanan transformasi diri.

Yes, menurut pandangan spiritual, apabila saat ini kamu sedang rajin berbenah diri demi menjadi pribadi yang lebih baik dibandingkan sebelumnya, maka kupu-kupu akan hinggap pada tubuhmu, termasuk di tangan kirimu.

Misalnya, akhir-akhir ini kamu sedang rajin refleksi diri atau merenungkan perbuatanmu, belajar menetapkan batasan, atau sedang berusaha untuk mempunyai hubungan yang sehat dengan orang lain.

2. Akan ada keberuntungan yang datang

Kupu-kupu yang hinggap di tangan kiri bisa juga berarti akan ada keberuntungan yang segera datang dalam hidupmu. Bisa berupa mendapat rezeki yang tidak terduga, bertemu dengan orang-orang yang baik, atau kesehatanmu yang semakin membaik.

3. Sebagai pengingat bahwa hal kecil yang kamu lakukan memberikan dampak yang besar

Bela, apakah kamu tahu istilah ‘butterfly effect’ atau ‘efek kupu-kupu’? Jika belum, mengutip laman How Stuff Works, ‘butterfly effect’ ialah sebuah gagasan bahwa peristiwa kecil yang tampaknya sepele pada akhirnya dapat mengakibatkan sesuatu dengan konsekuensi yang jauh lebih besar.

Sehingga, kupu-kupu yang tiba-tiba hinggap pada tangan kirimu merupakan sebuah pengingat kalau setiap hal kecil yang kamu lakukan itu bermakna dan bisa memberikan dampak yang besar.

4. Kamu bervibrasi tinggi

Faktanya, kupu-kupu sangat gemar hinggap pada tubuh seseorang yang punya vibrasi tinggi alias sosok yang positif, lho. Beberapa ciri dari orang dengan vibrasi tinggi di antaranya, selalu mensyukuri nikmat yang Tuhan berikan, punya pikiran positif, suka membantu orang lain, hidup diliputi ketenangan, hingga kerap bersikap optimis.

Jadi, kalau ada kupu-kupu yang datang menghampirimu, jadikan pengingat untuk menjaga terus vibrasimu agar selalu tinggi, ya.

5. Kamu diberi pesan alam semesta untuk membebaskan dirimu

Kupu-kupu diberkahi Tuhan dengan kedua sayap supaya bisa terbang dengan bebas. Maka, makna tersembunyi saat kupu-kupu menghinggapi tangan kirimu ialah pesan dari alam semesta supaya kamu berani untuk membebaskan diri.

Contohnya, kalau selama ini kamu kerap merasa takut untuk mencoba sesuatu yang baru, maka kini saatnya untuk memberanikan diri. Atau saat kamu sudah jengah dengan beberapa kebiasaanmu yang memberi dampak negatif, sekarang adalah saat terbaik untuk mengganti kebiasaanmu tersebut.

Di awal, mungkin akan ada perasaan takut saat kamu berkomitmen untuk membebaskan diri dari belenggu perasaan takut atau rasa ketidakmampuan. Tapi, yakinlah bahwa saat ini kamu sebenarnya sudah siap, kok untuk melakukannya.

6. Diingatkan untuk mengapresiasi keindahan di alam semesta

Arti kupu-kupu hinggap di tangan kiri selanjutnya adalah pengingat supaya kamu lebih mengapresiasi segala keindahan di alam semesta. Besar kemungkinan selama ini kamu luput memperhatikan keindahan yang ada di sekelilingmu.

Untuk itulah, mulai sekarang, yuk, sadari betapa indahnya gumpalan awan yang terhampar di langit, perhatikan suara kicauan burung yang memberi rasa sukacita, juga rasakan betapa menenangkannya semilir angin yang berembus melewati rambutmu.

7. Kupu-kupu mengira kamu adalah bunga

Mengutip laman The Local Mystic, kupu-kupu tertarik hinggap padamu, bisa jadi karena kamu sedang menggunakan pakaian dengan warna cerah dan punya aroma tubuh yang harum, yang bikin kupu-kupu mengira kamu adalah bunga, Bela.

Selain itu, ada kemungkinan juga kalau kupu-kupu sedang mencari nutrisi dari garam yang ada di kulitmu atau kelembapan dari keringat yang dihasilkan tubuhmu.

8. Memberi hiburan untukmu yang sedang sedih

Jika saat ini kamu sedang bersedih, lalu ada kupu-kupu yang datang menghampirimu, ini berarti kupu-kupu tengah berusaha supaya kamu nggak terlalu lama tenggelam dengan rasa sedih dan bisa merasa gembira lagi.

Sebab, dalam beberapa kebudayaan, kupu-kupu memang dimaknai sebagai kegembiraan dan perasaan sukacita.

9. Menghangatkan tubuhnya

Yang terakhir, kupu-kupu hinggap di tangan kirimu karena ingin menghangatkan tubuhnya. Karena, diketahui bahwa suhu tubuh kupu-kupu diatur oleh sumber panas yang berasal dari luar atau eksternal.

Nah, dengan hinggap pada manusia, akhirnya kupu-kupu pun dapat menyerap sebagian panas tubuh manusia, yang kemudian dapat meningkatkan suhu tubuh mereka yang berguna untuk proses metabolisme.

Jadi, itulah tadi rangkuman arti kupu-kupu hinggap di tangan kiri. Bagaimana menurutmu, Bela?

Baca Juga: Ada Kupu-Kupu Masuk Rumah Kamu? Ketahui 7 Artinya Ini

Baca Juga: 4 Arti Bersin Menurut Jam dalam Primbon Jawa, Apa Saja?

Baca Juga: Arti Mimpi Punya Pacar padahal Jomblo, Bakal Ditembak Gebetan?

Leave a comment