Informasi Terpercaya Masa Kini

Polling: Paskibraka Perempuan Diminta Lepas Jilbab, Apa Pendapatmu?

0 31

Pengurus Pusat Purna Paskibraka Indonesia (PPI) mengkritik Badan Ideologi Pembinaan Pancasila (BPIP) yang meminta anggota Paskibraka 2024 melepas jilbab saat dikukuhkan Presiden Jokowi di IKN pada Selasa (13/8).

Berdasarkan catatan PPI, ada 18 anggota Paskibraka perempuan yang saat latihan mengenakan jilbab. Bahkan beberapa di antaranya ada yang sudah berjilbab sejak SD dan SMP. Namun saat dikukuhkan di IKN justru terlihat tidak mengenakan jilbab, termasuk wakil dari Aceh.

“Ini melanggar nilai-nilai Pancasila. Badan Pembinaan Ideologi Pancasila yang seharusnya berada di garis depan untuk memperjuangkan nilai-nilai Pancasila ini kok malah ngerusak,” kata Wasekjen PPI, Irwan Indra, kepada kumparan, Rabu (14/8).

Irwan mengatakan, berdasarkan pengalamannya menjadi pembina Paskibraka Nasional tahun 2016-2021, saat pengelolaan masih berada di bawah Kemenpora, menggunakan jilbab bagi Paskibraka perempuan merupakan hak, tidak ada yang boleh melarang. Sementara, Paskibra sekarang di bawah BPIP.

Tak cuma Irwan yang mengkritik, tapi juga Ketua MUI KH Cholil Nafis. “Kan sangat janggal dan tak rasional. Negara yang berdasarkan Pancasila melarang adik perempuan di Paskibraka mengenakan jilbabnya. Negara yang mayoritas muslim melarang anak-anak perempuan berjilbab,” kata Cholil dalam pernyataannya, Rabu (14/8).

Keriuhan di publik ini ditangkap Menpora Dito Ariotedjo. Tim dari Kemenpora akan meminta klarifikasi ke BPIP sebagai badan pembina dari Paskibraka.

“Kami sedang meminta klarifikasi BPIP,” kata Dito yang dikonfirmasi kumparan, Rabu (14/8).

Lantas, apa pendapatmu soal hal tersebut? Sampaikan jawabanmu dalam polling kumparan di bawah ini.

Leave a comment