3x Lolos Pileg,Begini Nasib Rieke Diah Pitaloka di Pemilu 2024,di Bawah Verrell Bramasta: Lolos?

- Tiga kali lolos dalam Pemilihan Legislatif (Pileg), begini nasib politikus sekaligus artis Tanah Air, Rieke Diah Pitaloka di Pemilu 2024, perolehan suaranya berada di bawah Verrell Bramasta. Dalam Pemilu 2024, Verrell Bramasta dan Rieke Diah Pitaloka sama-sama bertarung di Dapil Jawa Barat VII. Tak disangka, perolehan suara Real Count KPU, Verrell Bramasta berhasil mengungguli Rieke Diah Pitaloka. Padahal Verrell Bramasta...

3x Lolos Pileg,Begini Nasib Rieke Diah Pitaloka di Pemilu 2024,di Bawah Verrell Bramasta: Lolos?

TRIBUNNEWSMAKER.COM - Tiga kali lolos dalam Pemilihan Legislatif (Pileg), begini nasib politikus sekaligus artis Tanah Air, Rieke Diah Pitaloka di Pemilu 2024, perolehan suaranya berada di bawah Verrell Bramasta.

Dalam Pemilu 2024, Verrell Bramasta dan Rieke Diah Pitaloka sama-sama bertarung di Dapil Jawa Barat VII.

Tak disangka, perolehan suara Real Count KPU, Verrell Bramasta berhasil mengungguli Rieke Diah Pitaloka.

Padahal Verrell Bramasta baru pertama kali mencoba terjun ke dunia politik.

Namun, Verrell Bramasta berhasil meraup suara fantastis di dapilnya.

Sedangkan, Rieke Diah Pitaloka yang sudah lama berkecimpung dalam ranah politik justru perolehan suaranya diungguli oleh Verrell Bramasta.

Diketahui, perebutan kursi DPR RI di wilayah Dapil Jawa Barat VII berlangsung sangat ketat.

Baca juga: Pengakuan Verrell Bramasta Umumkan Sosok Artis yang Kini Jadi Calon Istrinya, Venna Melinda Kenal

Baca juga: Artis Rela Jual 2 Mobil demi Nyaleg, Raup Suara Fantastis tapi Terancam Gagal Lolos Senayan: Ikhlas

Mengingat Dapil Jawa Barat VI, yang meliputi wilayah Purwakarta, Karawang, dan Kabupaten Bekasi ini akan memperebutkan 10 kursi di DPR RI.

Beberapa artis dan tokoh politik turut meramaikan Pileg 2024, seperti Krisdayanti, Mulan Jameela, Rieke Dyah Pitaloka, serta Tommy Kurniawan juga kembali mencalonkan diri untuk mengisi kembali posisi sebagai wakil rakyat.

Sosok Rieke Diah Pitaloka mencalokan diri sebagai anggota DPR RI dari Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) dengan nomor urut 1.

Terjun ke ranah politik, Rieke Diah Pitaloka pertama kali mencalonkan dirinya dalam Pemilihan Umum Legislatif pada tahun 2009 sebagai anggota DPR RI dari daerah pemilihan Jawa Barat II.

Selanjutnya, Rieke Diah Pitaloka mencalonkan diri dan terpilih sebagai anggota DPR RI pada kurun waktu 2009, 2014, dan 2019.

Berdasarkan perolehan suara sementara versi Real Count KPU untuk Dapil Jawa Barat VII dengan data masuk 48,80 persen per Selasa, (27/2/2024), pukul 22.00 WIB, Rieke Diah Pitaloka berhasil memperoleh suara sebanyak 22.700suara.

Sementara itu, Verrell Bramasta mempero dari PAN dengan perolehan suara sementara sebanyak 33.966.

Meski demikian, angka tersebut masih bersifat sementara.

Baca juga: Sekeluarga Nyaleg, Istri dan 5 Anak Hary Tanoe Terancam Gagal ke Senayan padahal Raup Suara Tinggi

Namun, Verrell Bramasta berpeluang untuk melenggang ke kursi Senayan.

Begitu pula dengan Rieke Diah Pitaloka yang memiliki peluang yang sama seperti pemilu sebelumnya.

Hingga kini perhitungan suara masih berlangsung.

Baik itu Verrell Bramasta maupunn Rieke Diah Pitaloka, keduanya sama-sama sedang menjaga perolehan suaranya.

Hal itu dilakukannya agar tidak ada pihak yang berusaha mencurangi perolehan suara tersebut.

Intip Perolehan Suara Musisi Caleg, Ahmad Dhani Tinggalkan Once Mekel & Anang Hermansyah, Melejit!

 Inilah perolehan suara beberapa Musisi Tanah Air yang terjun ke dunia politik dengan mengikuti kontestasi Pemilihan Anggota Legislatif (Pileg) 2024.

Para musisi tersebut yakni Ahmad Dhani, Once Mekel hingga Anang Hermansyah yang berjuang di Daerah Pemilihan (Dapil) berbeda.

Ahmad Dhani bertarung di Dapil Jawa Timur I yang memperoleh suara cukup besar.

Sementara Once Mekel di Dapil DKI Jakarta I, dan Anang Hermansyah Dapil Jawa Barat V.

Berdasarkan perhitungan suara sementara atau Real Count KPU per Jumat (23/2/2024) pukul 12.15 WIB, tercatat rangkuman suara tiga musisi Indonesia ini.

Ahmad Dhani dengan nama terdaftar Dhani Ahmad Prasetyo yang diusung Partai Gerinda untuk Dapil Jawa Timur I memperoleh suara sebesar 49.303.

Suara yang dikemas ayah Al, EL, dan Dul ini terbilang besar.

Baca juga: Pasrah Vicky Prasetyo Habis Miliaran Rupiah Demi Jadi Caleg DPR RI, Kini Terancam Sulit ke Senayan

Di antara para caleg lainnya yang diusung Gerindra, Ahmad Dhani merupakan caleg dengan suara terbanyak kedua.

Suara terbanyak sementara ini masih mencatatkan nama Bambang Haryo Soekatono yang memperoleh 81.267 suara.

Sementara itu, raihan suara Once Mekel tercatat sebesar 24.817 suara.

Seperti Ahmad Dhani, jumlah yang diperoleh Once merupakan yang terbanyak di antara caleg lainnya di partai yang sama.

Suara Anang Hermansyah yang diusung PDI Perjuangan saat ini mencatatkan 18.433 suara.

Anang merupakan caleg dengan suara terbanyak kedua di antara 9 caleg lainnya yang diusung PDIP.

Suara terbanyak diraih oleh petahana, Adian Napitupulu dengan jumlah 38.081 suara.

Berikut Raihan Suara Tiga Musisi Indonesia per Jumat (23/2/2024) pukul 12.15 WIB:

  • Ahmad Dhani = 49.303 suara
  • Once Mekel = 24.817
  • Anang Hermansyah = 18.433
  • Baca juga: Ditipu Dukun Palsu, Caleg Pekalongan Dijanjikan Menang & Rp 300 Juta Jadi 3 M, Ludes Buat Foya-foya

Primus Artis Suara Terbanyak

Lantas, jumlah sementara suara Ahmad Dhani, Once Mekel, dan Anang Hermansyah masih kalah jauh dari mantan pesinetron primus Yustisio.

Suami Jihan Fahira yang diusung Partai Amanat Nasional (PAN) ini mendapat suara sebesar 61.782.

Ia berada di urutan pertama dari total 9 caleg PAN di Dapil Jawa Barat V.

Adapun dari rangkuman tersebut di atas, Ahmad Dhani dan Once Mekel berpeluang lolos ke Senayan alias menjadi anggota DPR RI 2024-2029.

Keduanya bertengger di daftar kuota masing-masing dapil caleg.

Baca juga: Intip Perolehan Suara Bebizie, Nomor 1 di Partainya, Sempat Tak Tahu Visi Misi Jadi Caleg DPRD DKI

Sementara itu, raihan suara Anang Hermansyah sulit untuk bersaing dengan caleg lainnya di Dapil Jawa barat V.

Di dapil ini, terdapat banyak caleg yang telah mengemas suara lebih banyak dari suara Anang.

Sedikitnya ada 13 nama caleg yang telah memperoleh suara di atas angka 20 ribu.

Pada periode 2019-2024, total terdapat sembilan anggota DPR RI yang lolos dari Dapil Jabar V.

Mereka ialaha Tommy Kurniawan, Fadli Zon, Primus Yustisio hingga Adian Napitupulu.

Menarik untuk dinanti update perhitungan suara caleg pada Pileg 2024 dari laman Real Count KPU.

Ini link untuk mengakses real count KPU untuk Pilpres, Pileg DPD, DPR RI hingga DPR Kota/Kabupaten.

(TribunNewsmaker.com/Dika Pradana)

Apa Reaksi Anda ?

like

dislike

love

funny

angry

sad

wow