18 RT di Jakarta Terendam Banjir Sore Ini

Jakarta: Sejumlah wilayah di DKI Jakarta kembali terendam banjir imbas hujan deras mengguyur Ibu Kota pada Minggu, 7 Januari 2024. Berdasarkan data dari Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) DKI Jakarta, pukul 16.00 WIB, terdapat 18 Rukun Tetangg (RT) terendam banjir. “BPBD DKI mencatat kenaikan genangan terjadi dari dua ruas jalan menjadi lima ruas terendam air dan 13 RT menjadi 18 RT atau 0.058 persen dari total 30.772 RT,” ujar Kepala...

18 RT di Jakarta Terendam Banjir Sore Ini

Jakarta: Sejumlah wilayah di DKI Jakarta kembali terendam banjir imbas hujan deras mengguyur Ibu Kota pada Minggu, 7 Januari 2024. Berdasarkan data dari Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) DKI Jakarta, pukul 16.00 WIB, terdapat 18 Rukun Tetangg (RT) terendam banjir.

“BPBD DKI mencatat kenaikan genangan terjadi dari dua ruas jalan menjadi lima ruas terendam air dan 13 RT menjadi 18 RT atau 0.058 persen dari total 30.772 RT,” ujar Kepala BPBD DKI Jakarta, Isnawa Adji, dalam keterangan tertulis, Minggu, 7 Januari 2024.

 

Baca Juga: BPBD DKI Tingkatkan Kewaspadaan Usai Naiknya Status Siaga Angke Hulu

Isnawa mengatakan titik banjir tersebar di wilayah Jakarta Barat dan Jakarta Selatan. “Delapan RT di Jakarta Barat dan 10 RT di wilayah Jakarta Selatan,” beber dia.

Berikut data 18 RT yang terendam banjir di Jakarta:

1. Jakarta Barat

  • Kelurahan Rawa Buaya terdapat lima RT terendam banjir dengan ketinggian 40-60 cm. Penyebabnya curah hujan tinggi, luapan Kali Pechetong, dan luapan Kali Angke.
  • Kelurahan Kembangan Selatan terdapat dua RT terendam banjir dengan ketinggian air 90 cm. Penyebabnya curah hujan tinggi dan luapan Kali Angke.
  • Kelurahan Kembangan Utara terdapat satu RT terendam banjir dengan ketinggian 60 cm. Penyebabnya curah hujan tinggi. 

2.Jakarta Selatan

  • Kelurahan Cilandak Barat terdapat satu RT terendam banjir dengan ketinggian 60-150 cm. Penyebabnya curah hujan tinggi.
  • Kelurahan Cilandak Timur terdapat dua RT yang terendam banjir dengan ketinggian 40-60 cm. Penyebabnya curah hujan tinggi dan luapan Kali Krukut.
  • Kelurahan Duren Tiga terdapat empat RT terendam banjir dengan ketinggian 40 cm. Penyebabnya curah hujan tinggi dan luapan Kali Mampang. 
  • Terdapat tiga RT terendam banjir dengan ketinggian 30 cm. Penyebabnya curah hujan tinggi dan luapan Kali Krukut.

Jalan yang terendam banjir meliputi:

  • Jl Kemang Utara IX, Kecamatan Mampang Prapatan, Jakarta Selatan, dengan ketinggian air 15 cm
  • Jl Kemang Utara IX, Kecamatan Mampang Prapatan, Jakarta Selatan, dengan ketinggian 40 cm
  • Jl Raya Jambore, Jakarta Timur dengan ketinggian air 25 cm. 

Apa Reaksi Anda ?

like

dislike

love

funny

angry

sad

wow