Hasil Voli GS Caltex vs Red Spark: Megawati Cetak Poin Terbanyak
Hasil Liga Voli Korea 2024/2025 antara GS Caltex vs Red Spark pada Sabtu, 23 November 2024, berakhir dengan skor 25-18, 24-26, 25-20, 24-26, dan 9-15. Kemenangan ini membuat Megawati Hangestri dan kawan-kawan berhasil memutus 4 kekalahan beruntun. Red Spark masih tertahan di posisi 4 klasemen sementara.
Megawati Hangestri menjadi pemain yang paling banyak mencetak poin untuk Red Spark dengan 23 poin. Sepanjang laga, Mega mampu melakukan 38,9 serangan sukses.
Sementara Gysella Silva menjadi pemain yang paling banyak mencetak poin dengan 32 poin. Red Spark mengawali laga dengan baik. Meski kehilangan poin pertama, mereka mampu meraih 4 poin beruntun dan memimpin 1-4.
Akan tetapi, performa tersebut gagal dipertahankan, terutama karena penampilan apik Gysella Silva yang jadi senjata utama GS Caltex. Red Spark menutup technical time out pertama dengan kedudukan 8-7.
Baca juga:
- Profil Tutku Burcu, Rival Megawati di Top Skor Liga Voli Korea
- Jadwal Liga Voli Korea 2024/25 Live TV 19-24 November & Klasemen
Jalannya Pertandingan GS Caltex vs Red Spark Selepas interval performa apik GS Caltex, yang dimotori Gysella Silva terus berlanjut. Bahkan, GS Caltex sempat unggul 7 poin dalam kedudukan 16-9. Red Spark berupaya mengejar ketertinggalan. Akan tetapi, tetap gagal mengejar perolehan poin lawan. Tim tuan rumah pun sukses merebut set 1 dengan skor akhir 25-18.
Memasuki set ke-2, pertandingan berjalan lebih sengit. Red Spark berhasil meraih 2 poin awal, tetapi kehilangan 4 poin beruntun. Hingga awal set ke-2, Megawati yang baru pulih dari cedera, masih belum maksimal. Dia beberapa kali melakukan error.
Kendati begitu, performa Red Spark mulai membaik. Vanja Bukilic dan Pyo Seung-ju yang tampil buruk di set 1 perlahan mulai menemukan ritme pertandingan. Red Spark berhasil unggul 21-23 di akhir set, tetapi kemudian dibalikkan menjadi 24-23.
Kendati begitu, momentum GS Caltex terhenti dan Red Spark berhasil memenangi set ke-2 setelah pukulan keras Megawati tidak mampu dibendung blocker lawan.
Di set ke-3, situasi pertandingan tidak banyak berubah. Red Spark sempat unggul di technical time out pertama, tetapi situasinya berbalik setelah angka 8.
Bahkan, Megawati dan kawan-kawan sempat unggul 6-8 dan berbalik tertinggal 12-6 setelah 5 service ace beruntun berhasil dibuat Gysella Silva. Permainan GS Caltex semakin tak terbendung dan menutup set 3 dengan keunggulan 25-20.
Laga semakin tak menentu di set 4. Kedua tim saling membalikkan momentum. Red Spark memulai laga dengan baik dan unggul 4-9. Namun, seperti set 3, GS Caltex mampu mengejar ketertinggalan dan berbalik unggul 15-14.
Selepas technical time out ke-2 masing-masing tim terus menjaga jarak poin hingga 24-24. Pada akhirnya, Megawati Hangestri berhasil jadi pembeda. Ia melakukan 1 blok dan 1 serangan hingga menghasilkan 2 poin beruntun.
Sukses menyamakan kedudukan menjadi 2-2, Red Spark tampil menggila di set 4. Block dan variasi serangan berjalan dengan baik, ditambah error yang dilakukan pemain GS Caltex.
Situasi menjadi unggul 4-12. Kendati GS Caltex berupaya bangkit, tetapi jarak poin yang terlalu jauh membikin Megawati dan kawan-kawan akhirnya memenangi set 5 dengan skor 9-15.
Berkat kemenangan tersebut, Red Spark berhasil mengakhiri catatan 4 kekalahan beruntun di Liga Voli Korea 2024/2025. Meski masih tertahan di posisi 4, tetapi selisih poin sudah mampu dipangkas menjadi 6 poin saja dengan IBK Altos.
Klasemen Terbaru Voli Putri Liga Voli Korea 2024/2025 Berikut adalah klasemen terbaru Voli Putri Liga Voli Korea 2024/2025:
No Tim Main Rasio Poin Rasio Set Menang Poin 1 Incheon Heungkuk Life Pink Spiders 8 1.178 4.000 8 23 2 Suwon Hyundai E&C Hillstate 9 1.153 2.444 7 21 3 Hwaseong IBK Altos 9 1.110 1.583 7 18 4 Daejeon Red Sparks 9 0,956 0,882 4 12 5 Gimcheon Korea Expressway Hi-pass 9 0,917 0,55 2 8 6 Gwangju AI Peppers 9 0,885 0,381 2 6 7 GS Caltex Seoul KIXX 9 0,845 0,364 1 5
Baca juga:
- Liga Voli Putra Korea V-League 2024/25: Format & Daftar Tim
- Profil Noh Ran Libero Red Spark, Rekan Megawati Hangestri