Informasi Terpercaya Masa Kini

Bola-bola Hitam Misterius Muncul Tiba-tiba di Pantai Sydney, Picu Penutupan, Pemerintah Kebingungan

0 9

SYDNEY, KOMPAS.com – Bola-bola hitam misterius tiba-tiba muncul di pantai Sydney yang populer pada Selasa (15/10/2024).

Kejadian itu mendorong penjaga pantai untuk menutup Pantai Coogee yang populer tersebut bagi para perenang.

“Puing-puing misterius, hitam, berbentuk bola-bola mulai muncul di Pantai Coogee pada Selasa sore,” kata Wali Kota Randwick, Dylan Parker di posting media sosial, sebagaimana dikutip dari AFP.

Baca juga: Ungkapan Pilu Anak dari Turis India yang Hilang Misterius Ditelan Trotoar di Kuala Lumpur…

Sebagai respons, Pemerintah Kota Randwick yang kebingungan telah meluncurkan penyelidikan untuk mencari tahu apa sebenarnya bola-bola hitam misterius itu, dan dari mana asalnya.

“Pantai Coogee ditutup hingga pemberitahuan lebih lanjut,” kata Dylan Parker.

Bola-bola hitam misterius seukuran bola golf hingga bola kriket itu telah mengotori pasir pantai yang biasanya dipadati oleh warga Sydney dan turis. 

Sebaliknya, beberapa burung camar berkeliaran di antara bola-bola tersebut, mematuk, dan memeriksa. 

“Pada tahap ini, belum diketahui apa materialnya, namun, mungkin saja itu adalah ‘bola tar’ yang terbentuk saat minyak bersentuhan dengan puing-puing dan air, biasanya akibat tumpahan atau rembesan minyak,” kata Parker. 

Dilansir The Sydney Moring Herald, Pantai Cooge tetap ditutup pada Rabu (16/10/2024) pagi, meskipun ada upaya pembersihan semalaman.  

Baca juga: 6 Orang Tewas Misterius di Kamar Hotel Mewah Bangkok, Tak Ada Bukti Perampokan atau Perkelahian

Pantai-pantai lain di dekatnya juga dipantau, namun tetap dibuka. 

“Para pengunjung pantai disarankan untuk menghindari Pantai Coogee hingga pemberitahuan lebih lanjut dan tidak menyentuh material, sementara pembersihan dan penyelidikan berlanjut,” kata Dylan Parker. 

Leave a comment