Informasi Terpercaya Masa Kini

6 Cara Menghilangkan Bekas Jerawat di Pipi, Bisa Pakai Bahan Alami

0 9

Bekas jerawat di pipi merupakan salah satu masalah kulit yang dianggap menganngu bagi sebagian orang. Pasalnya, masalah kulit ini dapat mengganggu penampilan sehingga kepercayaan diri pun berkurang.

Bila Anda sedang mengalami hal ini, tidak perlu khawatir. Ada sejumlah cara menghilangkan bekas jerawat di pipi secara alami.

Cara ini sendiri bisa dilakukan dengan bahan alami agar tidak menyebabkan efek samping pada kesehatan kulit. Lantas, bagaimana caranya? Simak ulasan singkat berikut ini.

Cara Menghilangkan Bekas Jerawat di Pipi

Berikut ini penjelasan enam cara menghilangkan bekas jerawat di pipi yang bisa diterapkan dengan bahan alami yang mudah ditemukan:

1. Lidah Buaya Cara Menghilangkan Bekas Jerawat di Pipi (Unsplash)

Bahan alami pertama yang bisa digunakan untuk menghilangkan bekas jerawat di pipi adalah lidah buaya. Hal ini dikarenakan lidah buaya mengandung asam salisilat dan belerang, yang bisa meredakan kemerahan dan bekas jerawat.

Bila diaplikasikan secara rutin, maka bekas jerawat akan memudar sehingga kulit akan tampak lebih cerah. Pengaplikasiannya pun cukup mudah dilakukan.

Pertama, ambil gel lidah buaya segar terlebih dahulu, kemudian oleskan secara langsung ke area bekas jerawat di pipi. Biarkan bekas gel tersebut mengering selama 10-15 menit.

Setelah itu, bilas dengan air hangat. Lakukan cara ini secara rutin untuk hasil yang lebih baik.

2. Lemon Cara Menghilangkan Bekas Jerawat di Pipi (eggbank/unsplash.com)

Cara menghilangkan bekas jerawat di pipi berikutnya yaitu dengan menggunakan lemon. Lebih dikenal dengan kandung vitamin C nya, buah ini juga ternyata mengandung asam sitrat yang dapat membantu menghilangkan bekas jerawat dan mencerahkan kulit.

Anda bisa menggunakannya sebagai masker wajah. Adapun cara menggunakannya yaitu dengan mencampurkan setengah gelas air dengan dua sendok air lemon.

Setelah itu, oleskan pada wajah sebanyak 2-3 kali dalam satu hari. Lalu, diamkan hingga masker mengering kemudian bilas dengan air hangat. Jangan lupa untuk mengolsekan pelembap wajah.

Meskipun lemon efektif untuk menghilangkan bekas jerawat di pipi, namun bahan alami ini sebaiknya tidak diaplikasikan pada kulit sensitif dan kering. Hal ini dikarenakan penggunaan air lemon berisiko memicu iritasi pada kulit.

3. Teh Hijau Cara Menghilangkan Bekas Jerawat di Pipi (Unsplash)

Selanjutnya, ada teh hijau, bahan alami lainnya yang bisa digunakan untuk menghilangkan bekas jerawat di pipi dengan cepat. Pasalnya, teh hijau mengandung polifenol yang memiliki sifat antimikroba. 

Selain itu, teh hijau juga mengandung antioksidan yang jika digunakan secara rutin sebagai masker maka dapat membantu memudarkan bekas jerawat.

Berikut cara membuat masker teh hijau untuk mengatasi bekas jerawat:

  • Seduh satu kantong teh hijau dalam segelas air panas dan biarkan teh tersebut mendingin.
  • Setelah dingin, gunakan kapas untuk mengoleskan teh hijau ke bekas jerawat atau seluruh wajah sebagai masker.
  • Biarkan selama 10-15 menit.
  • Bilas dengan air hangat dan keringkan wajah dengan lembut.
  • Lakukan cara ini 2-3 kali seminggu.

4. Ekstrak Biji Anggur

Cara Menghilangkan Bekas Jerawat di Pipi (Alodokter)

Bahan alami lainnya yang bisa dimanfaatkan untuk menghilangkan bekas jerawat adalah ekstrak biji anggur. 

Sebuah penelitian menunjukkan bahwa ekstrak biji anggur yang dikonsumsi selama 6 bulan, bermanfaat bagi orang yang memiliki kondisi kulit melasma, yang mirip seperti hiperpigmentasi pasca-inflamasi.

Adapun cara menggunakannya yaitu campurkan beberapa tetes ekstrak biji anggur dengan bahan lain yang baik untuk kulit, seperti madu atau yogurt. Selanjutnya, oleskan campuran ini ke bekas jerawat dan biarkan selama 15-20 menit.

Bilas dengan air hangat. Bila hal ini dilakukan secara rutin, maka bekas jerawat dapat hilang secara alami dalam waktu tiga hari.

5. Kentang Cara Menghilangkan Bekas Jerawat di Pipi (Pexels)

Selain buah-buahan atas, ternyata  sayuran seperti kentang juga bisa digunakan untuk menghilangkan bekas jerawat di pipi. Hal ini dikarenakan kentang mengandung potasium, sulfur, fosfor, dan klorida yang  bisa memudarkan bekas jerawat pada kulit wajah.

Selain itu, kentang juga mengandung enzim kotakolase yang memiliki efek mencerahkan. Adapun penggunaannya sendiri cukup mudah.

Pertama, Anda perlu mengekstrak jus dari kentang segar menggunakan alat peras atau blender. Setelah itu, oleskan jus kentang ke bekas jerawat menggunakan kapas. Biarkan selama 10-15 menit, lalu bilas dengan air hangat.

Ulangi ini setiap hari atau beberapa kali seminggu untuk memperoleh hasil yang efektif.

6. Madu Cara Menghilangkan Bekas Jerawat di Pipi (Katadata)

Bahan alami terakhir yang bisa digunakan yaitu madu yang juga cukup efektif untuk menghilangkan bekas jerawat di pipi. Hal ini dikarenakan madu diyakini mengandung sifat antibakteri dan anti-inflamasi yang dapat membantu mengurangi kemerahan, meratakan warna kulit, dan sekaligus mencegah kemunculannya kembali.

Tidak hanya itu, madu juga memiliki kandungan pelembab yang bermanfaat untuk melembutkan jaringan dan mempercepat perbaikan kulit, termasuk bekas jerawat yang menghitam.

Bahan alami ini sendiri bisa digunakan sebagai masker wajah. Caranya pun cukup mudah yaitu oleskan madu di area pipi yang terdapat bekas jerawat lalu diamkan selama 20-30 menit.

Setelah itu, bilas dengan air hangat. Lakukan  cara ini sebanyak 2x sehari setiap pagi dan malam agar bekas jerawat cepat hilang.

Demikian informasi enam cara menghilangkan bekas jerawat di pipi yang bisa dilakukan dengan menggunakan bahan alami. Bekas jerawat di pipi memang dapat menggangu penampilan, namun dengan mengaplikasikan salah satu cara di atas, maka bekas jerawat pun bisa hilang dengan mudah.

Leave a comment