Informasi Terpercaya Masa Kini

10 Dress Batik Kombinasi Lace Terbaru 2024, Fashionable!

0 116

Batik menjadi jenis pakaian yang bisa dipakai untuk berbagai acara. Namun, model batik jika dibuat menjadi blouse atau kemeja saja akan terkesan membosankan. Nah, kali ini Popbela.com akan memberikan referensi dress batik kombinasi lace untukmu. 

Model baju ini biasa kamu kenakan untuk pesta pernikahan atau acara semi formal lainnya. Pemilihan lace sebagai kombinasinya akan memberi kesan mewah dan berkelas. Kamu pun bisa meletakkan kombinasinya dengan berbagai cara. 

Kira-kira, seperti apa kombinasi batik dan lace yang cocok untukmu? Simak ulasan di bawah ini ya, Bela!

1. Midi Dress Batik Kombinasi Lace Model Ruffle

Mini dress batik kombinasi lace yang pertama ini dibuat dengan potongan midi dress sampai bawah lutut. Untuk membuat baju ini, kamu memerlukan batik berwarna hitam dan juga kain lace yang senada. 

Kemudian, jahit dress dengan potongan lurus dengan mengombinasikan lace di bagian ujung dress dan lengannya. Bagian ujung tersebut dibuat dengan model ruffle, sementara lengannya dibuat menjadi lengan cape yang pendek. 

2. A-Line Dress Kombinasi Lace Aksen Obi Belt

Seanjutnya, A-line dress menjadi model yang bisa memberikan kesan anggun dan elegan. Seperti di atas, dress batik ini memakai sebagian besar bahan batik dikombinasikan dengan lace di ujung dan di pergelangan tangan. 

Supaya tidak terlalu polos, kamu bisa memakainya dengan obi belt warna merah di pinggang. Obi belt tersebut akan menarik kain di sekitarnya sehingga tubuhmu tampak lebih langsing. 

3. Mini Dress Model Straight Kombinasi Lace

Kalau kamu senang dengan dress batik kombinasi yang simpel, maka model di atas bisa kamu pakai. Model ini memakai potongan straight yang lurus dengan kombinasi lace pendek di ujung dan atas dada. 

Bahan yang digunakan adalah batik bernuansa putih dengan motif bunga warna-warni. Nah, bahan lace sebagai tambahannya perlu menyesuaikan warna putih sama seperti warna dasar batiknya. 

4. Slim Fit Dress Batik Kombinasi Lengan Lace

Memberikan kesan seksi, slim fit dress batik kombinasi lace akan cocok sebagai baju pesta. Untuk mengimbangi model yang seksi, kamu bisa memilih motif dan warna batik yang menggugah seperti warna merah. 

Kemudian, kombinasi lace pada dress ini bisa diletakkan dibagian lengan baju supaya memberikan warna yang berbeda. Lengan tersebut dibuat pendek sampai atas siku kemudian dibuat supaya menutupi bagian leher atas. 

5. Mini Dress Batik Aksen Lace

Mini dress batik warna biru akan memberikan kesan cerah dan manis bagi siapapun yang memakainya. Batik ini bisa kamu buat menjadi mini dress dengan panjang di atas lutut  dan lengan sepanjang siku. 

Dengan waran nuansa biru, kombinasi warna kain lace yang cocok adalah warna putih. Aksen lace tersebut bisa kamu letakkan di depan bahu menutupi sebagian dada. 

6. One Shoulder Dress Batik Kombinasi Lace

Untuk pakaian pesta yang lebih dramatis, buatlah dress batik model one shoulder  yang asimetris seperti di atas. Dress tersebut dibuat dengan potongan panjang miring dan menjuntai sampai bawah mata kaki. 

Sementara kombinasi lace dipakai di bagian kanan menutupi ujung baju yang miring. Sementara bagian pinggang baju dibuat lebih ramping. Dengan perpaduan tersebut, penampilanmu akan terlihat sangat unik sekaligus menawan. 

7. Mini Dress Batik Kombinasi Lengan Lace

Kembali dengan model mini dress, sekarang kamu bisa membuat perpaduan warna yang tidak monoton, yakni batik nuansa biru putih dan lace warna merah. Perpaduan yang kontras antara keduanya justru akan memberikan kesan yang fresh. 

Untuk modelnya, mini dress tersebut dibuat sepanjang paha dengan potongan yang lurus. Kemudian, kain lace warna merah dipakai untuk menutupi bagian atas dada dan bagian lengannya. Lengan tersebut dibuat model ruffle yang pendek menutupi lingkaran lengan atas. 

8. Slim Fit Sheath Dress Aksen Lace

Dress batik kombinasi selanjutnya memakai model slim fit sheath dress yang membentuk badan. Sheath dress merupakan gaun tanpa lengan, sementara slim fit merupakan model potongan baju yang menyesuaikan bentuk tubuh. 

Nah, kombinasi lace pada dress ini terletak pada ujung baju membentuk seperti mermaid dress. Lace tersebut juga bisa dipakai di bagian atas dada sebagai variasi kerah batik model shanghai. 

9. Straight Dress Lengan Lace Model Lonceng

Kesan sopan dan anggun akan muncul saat melihat model straight dress batik di atas. Model dress batik tersebut dijahit dengan potongan straight yang lurus dengan panjang sampai lutut. 

Kemudian, letakkan kombinasi lace dengan warna navy yang senada dengan latar baju batik di atas dada dan di bagian lengan. Untuk menutupi lengan yang berisi, model lengan yang bisa kamu gunakan adalah lengan lonceng yang lebar dan menjuntai. 

10. Dress Batik Asimetris Kombinasi Lace

Terakhir, dress batik kombinasi lace ini dibuat dengan model asimetris yang tidak rata di ujungnya. Seperti yang kamu lihat, dress batik warna merah tersebut dibuat sepanjang lutut. 

Kemudian, kombinasi lace pada dress ini diletakkan pada pinggiran dress, mulai dari lengan sampai ujungnya.

Untuk bagian lengan, baju ini memakai model puff yang sedikit menggembung. Sementara itu, ujung dress-nya dibuat asimetris dengan pinggiran kanan dan kiri yang lebih panjang. 

Itulah 10 dress batik kombinasi lace yang bisa kamu jadikan referensi model untuk membuat baju pesta. Di antara model di atas, mana favoritmu?

Baca Juga: 10 Model Baju Pesta Terbaru 2023, Anggun dan Elegan!

Baca Juga: 10 OOTD Celana Boyfriend dan Kemeja, Modis dan Kekinian!

Baca Juga: 10 OOTD Baju Putih Celana Jeans Hijab, Simpel tapi Keren!

Leave a comment